Bagikan:

JAKARTA - Mikel Arteta sepakat memperpanjang kontrak baru dengan Arsenal. Menurut ESPN, The Gunners dan manajer asal Spanyol itu menambah masa kerja sama tiga tahun.

Arsenal selalu yakin bahwa Arteta akan berkomitmen untuk masa depannya di klub. Pelatih 42 tahun itu dikabarkan mendapat peningkatan gaji secara signifikan dari gajinya saat ini sebesar 9 juta pound per tahun.

Perpanjangan kontrak itu diberikan lantaran Arsenal melihat peran penting Arteta dalam meyakinkan para pemain untuk bergabung. Hal itu menggarisbawahi betapa pentingnya dia dalam upaya Arsenal untuk meraih kesuksesan.

Sebelumnya diketahui, The Gunners berhasil mendaratkan dua nama penting, yaitu Riccardo Calafiori dan Mikel Merino dalam bursa musim panas. Pada menit terakhir, Arteta berhasil meyakinkan Raheem Sterling bergabung sebagai pemain pinjaman dari Chelsea.

Manuver apik dalam jendela transer itu yang meyakinkan manajemen memperpanjang kerja sama dengan Arteta. Sang pelatih dianggap serius memburu gelar, terutama Liga Inggris, setelah menjadi runner-up dalam dua musim terakhir.

Terlepas dari itu, Arsenal akan menghadapi pekan yang padat dalam waktu dekat. Mereka akan bertandang ke Tottenham untuk melakoni derby London Utara pada 15 September 2024.

Masalahnya, The Gunners harus kehilangan beberapa pemain. Pemain anyar Mikel Merino absen karena retak bahu.

Declan Rice harus menjalani skors. Terakhir, Martin Odegaard menepi akibat cedera pergelangan kaki.

"Cedera pergelangan kaki seperti itu sering kali membutuhkan waktu setidaknya tiga minggu. Apa pun selain itu hanyalah bonus dan kemudian bisa memakan waktu lebih lama," kata Ola Sand, dokter tim asal Norwegia menampik kabar Odegaard patah tulang.

Setelah bertamu ke Tottenham, Arsenal dijadwalkan bertandang ke markas Atalanta di Liga Champions pada Jumat, 20 September 2024.

Terakhir, Arsenal juga memainkan partai tandang ke rumah Manchester City pada 22 September 2024.