Bagikan:

JAKARTA - Matchday pertama penyisihan grup sepak bola Olimpiade Paris 2024 tuntas tersaji pada Rabu, 24 Juli 2024, waktu setempat.

Sejumlah tim unggulan masih melenggang tanpa hambatan. Hanya Argentina yang diluar dugaan takluk dari Maroko.

Bahkan, laga Argentina vs Maroko diwarnai kericuhan dengan masuknya sejumlah suporter ke lapangan.

Invasi suporter muncul setelah Argentina menyamakan kedudukan 2-2 pada injury time. Laga sempat terhenti dua jam dan wasit melakukan peninjauan video assistant referee (VAR).

Setelah dua jam tertunda, wasit memutuskan bahwa gol tersebut dianulir. Argentina pun kalah 1-2.

Sementara itu, tuan rumah Perancis tampil meyakinkan di laga pembuka mereka. Anak asuh Thierry Henry menang dengan skor 3-0 melawan Amerika Serikat.

Kemudian, Jepang menjadi tim paling produktif di matchday pertama. Mereka membenamkan Paraguay dengan skor telak lima gol tanpa balas.

Berikutnya, cabang sepak bola akan memainkan matchday kedua pada 27 Juli 2024 waktu setempat.

Hasil Matchday Pertama

Grup A

Guinea vs Selandia Baru 1-2

Perancis vs Amerika Serikat 3-0

Grup B

Argentina vs Maroko 1-2

Irak vs Ukraina 2-1

Grup C

Uzbekistan vs Spanyol 1-2

Mesir vs Republik Dominika 0-0

Grup D

Jepang vs Paraguay 5-0

Mali vs Israel 1-1