Bagikan:

JAKARTA – Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) resmi mendepak sebanyak enam pemain pulang ke klub masing-masing.

Enam nama yang kena degradasi tersebut ialah Iqbal Diaz Syahpitra (PB Exist), Bodhi Ratana Teja Gotama (PB Exist), Alvi Wijaya Chairullah (PB Mutiara), Stephanie Widjaja (PB Jaya Raya), Tasya Farahnailah (PB Jaya Raya), dan Ridya Aulia Fatasya (PB Djarum).

"Setelah melalui hasil penilaian dan evaluasi, PBSI memulangkan atlet atas nama Iqbal Diaz Syahputra, Bodhi Ratana Teja Gotama, Alvi Wijaya Chairullah, Stephanie Widjaja, Tasya Farahnailah, dan Ridya Aulia Fatasya, untuk kembali berlatih di Perkumpulannya (PB) masing-masing," demikian tulis keterangan resmi.

Pemulangan itu berdasarkan Surat Keputusan PP PBSI Nomor: SKEP/019lL.3|VUZA24 tentang Degradasi dan Pemulangan Atlet Pelatnas PBSI Kategori Masa Percobaan 3 (tiga) Kejuaraan Internasional.

"PBSI mengucapkan terima kasih kepeda PB Exist, PB Djarum, PB Jaya Raya, dan PB Mutiara, serta khususnya kepada para atlet atas dedikasinya dan perjuangannya selama ini," tutur PBSI.

Dua nama yang cukup mengejutkan dari degradasi ini adalah Alvi Wijaya dan Stephanie Widjaja. Kedua nama itu sebelumnya ada dalam skuad yang tampil di Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024.

PBSI sendiri belum mendetailkan terkait alasan pencoretan nama-nama ini dari Pelatnas Cipayung. Lazimnya pemulangan berhubungan erat dengan performa masing-masing pemain.

Degradasi biasanya dilakukan oleh PBSI di ujung tahun bersamaan dengan promosi atlet. Namun, ada juga degradasi dilakukan di pertengahan tahun kalender berjalan.