JAKARTA - Matchday ketiga Euro 2024 di Grup B akan mempertemukan Kroasia dan Italia. Laga yang digelar di Stadion Leipzig, Jerman pada Selasa 25 Juni pukul 02.00 WIB itu akan jadi lagi hidup mati kedua tim.
Situasi di Grup B semakin sengit sebab satu tiket lolos ke babak 16 besar sudah dikunci Spanyol. Sisanya hanya ada satu tiket lagi yang mesti diperebutkan Italia, Albania, dan Kroasia.
Untuk kesempatan itu, Italia cukup berada di atas karena telah mengantongi tiga poin. Gli Azzurri pun hanya butuh hasil imbang untuk mengunci posisi runner-up.
Meski ada di posisi yang lebih menguntungkan, Italia tetap harus tetap waspada karena hasil buruk bisa saja membawa mereka menjadi juru kunci di akhir klasemen.
Syarat bagi Italia untuk lolos ke babak 16 besar adalah dengan menang atau bermain imbang versus Kroasia. Jika hanya imbang, Italia akan mengoleksi 4 poin dan memastikan posisi runner-up.
Meski di laga lain Albania juga bisa meraih 4 poin jika bisa mengalahkan Spanyol, tapi Italia unggul head to head atas Albania. Tapi jika kalah, Italia harus berharap Albania tidak menang atas Spanyol lalu berdoa lolos dari salah satu tim peringkat ketiga terbaik.
BACA JUGA:
Peluang lolos dari jalan tersebut masih terbuka meski Italia tidak akan tenang hingga selesainya laga fase grup.
Apalagi ada kabar yang menyebut bahwa Federico Dimarco kemungkinan absen karena cedera betis.
Jika benar Dimarco absen, Luciano Spalletti tentu harus memikirkan alternatifnya. Pemain lain yang bermain buruk melawan Spanyol juga bisa saja diparkir, terutama Giovanni Di Lorenzo yang menjadi bulan-bulanan Nico Williams.
Jika benar diistirahatkan, Matteo Darmian bisa menjadi opsi pas menggantikan posisi Di Lorenzo.
Sementara untuk Kroasia, syarat utama mereka lolos ke babak 16 besar adalah dengan meraih kemenangan. Dengan kemenangan, Kroasia akan menggeser Italia dan melihat hasil laga Spanyol dan Albania.
Dimana jika Spanyol menang atau imbang, Kroasia lolos sebagai runner-up. Tapi jika Albania yang menang yang berarti Kroasia dan Albania sama-sama punya 4 poin, situasi itu akan diperhitungkan kembali dengan melihat catatan selisih gol.
Kroasia sendiri tidak terlalu pusing dengan segala syarat tersebut. Fokus meraih kemenangan menjadi yang utama karena jika tiga poin bisa diraih, Kroasia akan punya peluang besar lolos sekalipun dari salah satu tim peringkat ketiga terbaik.
Untuk menuai hasil maksimal atas Italia, Kroasia diprediksi akan tetap mengandalkan para pemain seniornya. Pengalaman dalam menghadapi situasi genting seperti ini akan sangat dibutuhkan dari sosok Luka Modric, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic, maupun Andrej Kramaric.