Bagikan:

JAKARTA - Manchester United membuka pembicaraan dengan Lazio mengenai transfer Mason Greenwood. The Red Devils memang ingin menjual sang pemain sayap dan I Biancocelesti tertarik.

Manchester United sudah sepakat dengan harga 30 juta pound untuk pemain 22 tahun itu. Kini, Lazio masih membujuk The Red Devils untuk segera menandatangani kesepakatan.

Sebelumnya, Lazio pernah mencoba mengontrak Greenwood dengan status pinjaman musim lalu, tapi gagal.

Padahal, Greenwood sangat ingin berlabuh ke Lazio. Tak heran, dia menyalahkan Manchester United karena gagal menyelesaikan dokumen tepat waktu sebelum jendela transfer Italia ditutup. Alhasil, klub Spanyol, Getafe, yang bisa memboyongnya.

Dia kemudian memenangi pemain terbaik musim ini untuk tim kecil La Liga setelah mencetak 10 gol dan enam assist dalam 36 penampilan.

Greenwood dipertahankan dalam daftar pemain Manchester United dan kontraknya di Old Trafford berlaku hingga 2025. Klub memiliki opsi memperpanjangnya selama 12 bulan lagi.

Namun, The Sun melaporkan bahwa The Red Devils telah memberi tahu perwakilan pemain senilai 75.000 pound per minggu itu bahwa dia bebas meninggalkan Old Trafford jika mereka menerima tawaran yang sesuai.

Manchester United sejatinya menginginkan 40 juta pound untuk lulusan akademi tersebut. Namun, Lazio yakin mereka bisa mencapai kesepakatan dengan harga sekitar 34 juta pound dengan tambahan.

Greenwood terdepak dari Old Trafford karena didakwa melakukan percobaan pemerkosaan, pengendalian, kekerasan, serta penyerangan pada awal 2023. Sejak saat itu, dia sudah dipinggirkan di tim.

Dia kemudian bergabung Getafe sebagai pemain pinjaman pada September 2023 dalam upaya membangun kembali kariernya.

Pemegang saham minoritas baru Manchester United, Sir Jim Ratcliffe, belum lama ini sempat mengemukakan bahwa dirinya membuka pintu bagi kembalinya Greenwood ke Old Trafford.

"Kami akan mengambil keputusan, benar. Yang bisa saya lakukan hanyalah berbicara tentang prinsip bagaimana kami akan mengambil keputusan seperti itu."

"Apakah dia tipe pesepak bola yang tepat, apakah kita senang jika dia orang yang baik atau tidak?"

"Dia adalah pesepak bola Manchester United. Jadi, kami bertanggung jawab atas karier sepak bolanya. Jadi, jawabannya adalah ya. Kami harus mengambil keputusan."

"Cukup jelas kami harus mengambil keputusan. Dia sedang dipinjamkan, tentu saja, tapi dia bukan satu-satunya."

"Kami punya satu atau dua pesepak bola yang harus kami tangani dan kami harus mengambil keputusan, jadi kami akan melakukan itu. Prosesnya adalah pahami faktanya."

"Kalau begitu, cobalah mengambil keputusan yang adil berdasarkan nilai-nilai, yang pada dasarnya apakah dia orang baik atau tidak?"

"Bisakah dia bermain dengan tulus untuk Manchester United dengan baik, apakah kami akan merasa nyaman dengan hal itu, dan apakah para penggemar akan merasa nyaman dengan hal itu?" kata Ratcliffe.

Greenwood tampaknya semakin dekat keluar dari Old Trafford ketimbang bertahan meski bos Manchester United menerima kembali. Penampilan apiknya bersama Getafe membuat beberapa klub besar meliriknya.

Selain Lazio, ternyata Juventus juga sudah mengincarnya. Bahkan, La Vecchia Signora siap menawari gaji sebesar 100.000 pound per minggu.