Bagikan:

JAKARTA - Mason Greenwood dikabarkan sudah tiba di Marseille pada 17 Juli 2024 waktu setempat untuk menyelesaikan transfer.

SunSport melaporkan bahwa Greenwood tiba di Perancis dengan jet pribadi yang dipesan oleh pihak Marseille.

Pesawat itu lepas landas dari Bandara Manchester pada pukul 20.22 waktu Inggris dan mendarat di Marseille sekitar pukul 23.00 waktu setempat pada 17 Juli 2024.

Kedatangan pemain 22 tahun itu ke selatan Perancis tak lepas dari terjalinnya kesepakatan dengan Manchester United.

Olympique de Marseille menyetujui pembayaran 27 juta pound ditambah 3,2 juta pound plus klausul penjualan kembali sebesar 50 persen untuk sang gelandang.

Meski penyelesaian transfer tinggal sebentar lagi, penolakan terhadap kehadiran Greenwood di Marseille masih mengalir deras.

Suporter masih menyebarkan kampanye #GreenwoodNotWelcome. Bahkan, kampanye itu didukung Wali Kota Marseille, Benoit Payan, yang secara terbuka menentang langkah tersebut.

Payan juga berencana melobi Presiden Marseille, Pablo Longoria, untuk membatalkan kesepakatan dengan Manchester United.

Sementara itu, di tengah gelombang penolakan, ternyata masih ada yang menyambut Greenwood. Ketika pemain 22 tahun mendarat di Bandara Marseille, dia disambut nyanyian dengan nama Greenwood.

Kemudian, adapun Roberto De Zerbi, manajer anyar Marseille, yang menegaskan akan membela Greenwood jika jadi bergabung.

Pelatih asal Italia itu menyebut bahwa Greenwood merupakan pemain dengan mentalitas juara. De Zerbi akan melindungi sang gelandang layaknya seorang anak.

Sebagiamana diketahui, penolakan terhadap Greenwood tak lepas dari kasus sang pemain di luar lapangan.

Greenwood diskors Manchester United pada Januari 2022 karena diduga melakukan pemerkosaan, penyerangan, serta pengendalian dan perilaku pemaksaan terhadap seorang wanita.

Dia didakwa sembilan bulan setelah dicoret dari tim utama The Red Devils. Greenwood membantah dakwaan tersebut.

Pada akhirnya, semua tuntutan pidana dibatalkan pada Februari 2023. Greenwood pun bisa kembali bermain.

Hanya saja, dia sudah tak mendapat tempat di skuad asuhan Erik ten Hag. Alhasil, dia dipinjamkan ke Getafe pada musim 2023/2024.

Bersama klub La Liga itu, Greenwood mencuri perhatian karena performa apiknya. Dia bahkan memenangi penghargaan Pemain Terbaik La Liga musim lalu berkat 33 penampilan dan delapan gol.

Penampilan menawannya di Getafe membuat sejumlah klub Eropa memburu jasanya. Namun, hanya Marseille yang akhirnya serius melakukan penawaran.