JAKARTA - Kesempatan Jay Idzes untuk turut serta membela Timnas Indonesia melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ternyata masih terbuka. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia akan menjalani dua laga terakhir di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menghadapi Irak (6 Juni 2024) dan Filipina (11 Juni 2024). Sebelum agenda itu, Shin Tae-yong telah menggelar pemusatan latihan sebagai persiapan.
Namun, pada agenda pemusatan latihan itu, Jay Idzes memang tak pernah terlihat. Belakangan diketahui bahwa absennya Idzes dalam agenda TC karena sang pemain tengah membela klubnya, Venezia, dalam playoff promosi ke Serie A.
BACA JUGA:
Setelah tugas bersama klubnya di Italia tuntas pada Minggu, 2 Juni 2024, Jay dikabarkan langsung terbang ke Indonesia untuk bergabung Timnas Indonesia. Dia pun dijadwalkan tiba di Indonesia pada 5 Juni 2024.
Tak heran, Shin Tae-yong menyebut masih ada kesempatan untuk menyertakan Jay Idzes di laga kontra Irak.
"Jay (Idzes) akan sampai di Indonesia hari ini. Jadi, saya akan cek dulu kondisi sang pemain seperti apa. Setelah itu baru bisa diputuskan apakah Jay bisa bermain atau tidak," kata Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers jelang laga di Jakarta, Rabu, 5 Juni 2024.
Sosok Jay Idzes memang terbilang cukup berpengaruh di dalam tim. Sejak membela Skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2024, ia hadir untuk memberikan penjagaan dan opsi lebih di lini belakang tim.
Hadirnya Idzes dalam skuad saat melawan Irak nanti juga disebut bakal memberikan kekuatan di sektor belakang. Terlebih, saat ini sang pemain memang tengah dalam kondisi mental bagus setelah mengantarkan klubnya promosi ke Serie A.