Bagikan:

JAKARTA – Pebulu tangkis tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo memulai debut di Super 1000 BWF Indonesia Open 2024 dengan mengalahkan mantan juara dunia asal Jepang, Nozomi Okuhara.

Ester mengunci kemenangan menyakinkan dua gim langsung 21-17 dan 21-16 dalam durasi waktu 43 menit untuk lolos ke babak kedua turnamen di Istora Senayan, Jakarta, pada Selasa, 4 Juni 2024.

"Senang rasanya bisa meraih kemenangan dengan menerapkan strategi yang diinginkan," kata Ester selepas pertandingan.

Indonesia Open 2024 adalah debut bagi runner-up Bahrain International Series 2022 tersebut di turnamen BWF berlevel Super 1000.

Sebelumnya, Ester hanya bermain di dua turnamen level tertinggi, yaitu BWF Super 500. Kedua turnamen dimaksud ialah Indonesia Masters dan Malaysia Masters 2024.

"Pastinya rasanya campur aduk bisa tampil di turnamen BWF Super 1000. Saya merasakan tegang mengingat debut saya melawan Nozoki Okuhara yang secara peringkat jauh di atas saya," ujar Ester.

Ester adalah wakil ketiga Indonesia yang melangkah ke babak kedua turnamen Indonesia Open 2024.

Sebelum dia, dua tiket diamankan oleh ganda campuran Adnan Maulana/Nita Violina Marwah dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.