JAKARTA - Baru direkrut Manchester United pertengahan musim 2019-20, Bruno Fernandes sudah jadi idola baru publik Old Trafford. Dia bahkan diramalkan bakal melegenda di klub Setan Merah.
Hal tersebut didampaikan rekan setimnya Diogo Dalot dalam siniar resmi Manchester United yang dilansir Sky Sports pada Selasa, 17 Maret.
"Ia sosok pemain hebat. Ia akan menjadi seorang legenda, saya yakin. Kemampuannya sudah luar biasa dan ia bisa lebih baik lagi. Ia bisa belajar banyak dari klub ini. Sungguh seorang pemain yang kehadirannya sangat luar biasa bagi tim ini," kata Dalot.
Fernandes memang tampak memberikan dampak instan sejak didatangkan MU dari Sporting CP dalam bursa transfer musim dingin itu. Ia bahkan didapuk sebagai pemain terbaik bulan Februari oleh Liga Inggris sebelum kompetisi ditangguhkan karena pandemi global COVID-19 atau virus corona.
"Ia mengemban ban kapten di Sporting dan punya banyak jam terbang di usia 25 tahun dengan pengalaman main di Italia dan Portugal," lanjut Dalot.
BACA JUGA:
"Yang jelas ia tahu apa yang dikerjakannya, masa depannya sangat cerah," pungkas kompatriot Fernandes di tim nasional Portugal tersebut.
Sambutan suporter MU juga cukup hangat terhadap Fernandes, bahkan mereka sudah menggubah sebuah yel-yel yang menyandingkan namanya dengan Cristiano Ronaldo.
Seperti yang ditunjukkan data Opta, Fernandes layak mendapatkan pujian untuk lima penampilan pertamanya di Liga Premier.
2008 - Bruno Fernandes is the first Portuguese player to win the Premier League Player of the Month since Deco did so with Chelsea in August 2008. Art. pic.twitter.com/iqLmYtcJFv
— OptaJoe (@OptaJoe) March 16, 2020
5 - Sejak debutnya pada 1 Februari, Fernandes telah terlibat dalam lima gol Liga Premier, mencetak dua gol dan membantu terciptanya tiga gol lainnya. Tidak ada pemain lain yang dapat menandingi penghitungan itu selama periode yang sama. Yang terdekat adalah Mohamed Salah (empat gol), Dominic Calvert-Lewin (tiga gol, satu assist), Diogo Jota (tiga gol, satu assist), Robert Snodgrass (dua gol, dua assist), Sadio Mane (tiga gol, satu assist) dan Nicolas Pepe (satu gol, tiga assist).
3 - Pastinya, Tidak ada pemain yang berhasil mencetak lebih banyak assist di Liga Primer sejak 1 Februari dibandingkan Fernandes. Pepe, Roberto Firmino dan Ross Barkley adalah pemain lain yang mencetak tiga assist.
19 - Mungkin tidak mengejutkan, Fernandes berada di puncak tangga untuk percobaan tembakan sejak debutnya. Dia telah mencatat 19 kali, sama banyaknya dengan Raul Jimenez dan Jay Rodriguez dan lebih banyak dari Calvert-Lewin dan Salah (keduanya 17).
11 - Fernandes telah menciptakan 11 peluang untuk rekan satu timnya (termasuk assist), jumlah yang sama dengan Kevin De Bruyne, Jack Grealish, Ondrej Duda dan Andrew Robertson. Hanya tiga pemain yang mencatat lebih banyak sejak debutnya: Joao Moutinho (12), Dwight McNeil (13) dan James Maddison (16).
20 - Fernandes adalah pemain United ke-20 berbeda yang memenangkan penghargaan Pemain Liga Premier Bulan Ini. Penghitungan itu adalah yang terbaik di kompetisi, bersama Arsenal.
Total, sejak tiba dari Sporting, Fernandes sudah membukukan tiga gol dan menyajikan empat assist dalam delapan penampilan untuk MU di semua kompetisi.