Bagikan:

JAKARTA – Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting melewati babak pertama Malaysia Open 2024 setelah menghentikan Su Li Yang.

Peringkat keempat dunia tersebut melangkah ke babak kedua lewat kemenangan dua gim langsung 21-18 dan 21-12 atas tunggal China Taipei itu di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Selasa, 9 Januari 2024.

Ginting adalah satu dari tiga wakil Indonesia yang berhasil lolos ke babak 16 besar pada hari ini. Dua tiket sebelumnya diamankan oleh Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Pada babak kedua nanti, peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu akan bersua dengan Lu Guang Zu. Wakil China itu lolos usai menghentikan tunggal tuan rumah, Lee Zii Jia.

Jika melihat statistik maka laga melawan Lu seharusnya mudah buat Anthony. Pada lima pertemuan sebelumnya, Ginting tercatat selalu menang.

Anthony Ginting adalah satu-satunya harapan tunggal putra Indonesia yang tersisa di ajang berlevel Super 1000 tersebut setelah Jonatan Christie tersingkir.

Selain Jonatan, tiket babak kedua juga gagal diamankan tunggal putri Putri Kusuma Wardani dan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Putri Kusuma tersingkir setelah ditekuk oleh wakil China dan unggulan kedelapan, Han Yue. Sementara itu, Leo/Daniel kalah di tangan pasangan Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.