Bagikan:

JAKARTA - Janji untuk tampil lebih baik dan berbenah diungkapkan Shayne Pattynama usai Timnas Indonesia menelan kekalahan besar dari Irak dengan skor 1-5 di fase Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Shayne Pattynama meyakini Skuad Garuda bisa segera bangkit selepas laga menyakitkan di di Stadion Internasional Basra pada Kamis 16 November 2023.

Soalnya, jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 cukup padat. Timnas Indonesia bakal melakoni laga kontra Filipina di matchday kedua Grup F.

“Saya pikir kami harus menampilkan performa lebih baik di waktu selanjutnya. Kami harus percaya pada diri kami sendiri,” ungkap Shayne Pattynama dalam sesi konferensi pers setelah laga.

“Kami adalah tim bagus, tapi kami tidak boleh terlalu sombong,” ujar Shayne.

Kembali ke soal laga kontra Irak, Shayne tidak ragu mengakui bahwa Irak merupakan lawan perkasa dan sukses mendominasi.

Melihat performa apik itu, Irak kini mengoleksi tiga poin dan berada di urutan pertama klasemen Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Meski menelan pil pahit, Shayne Pattynama menganggap pertemuan dengan Irak sebagai pembelajaran untuk tampil lebih baik.

“Saya pikir, ini adalah pembelajaran bagi kami semua," ujar pemain kelahiran Belanda tersebut.

“Irak adalah tim bagus. Kami akan belajar dari (pertandingan) ini dan selanjutnya kami akan bermain lebih baik,” ujarnya.