Robohkan Daniel Dubois TKO Ronde 9, Oleksandr Usyk Pertahankan Gelar Juara Dunia Kelas Berat Sejati
Daniel Dubois tampak berusaha menyerang Oleksandr Usyk dalam duel tinju dunia kelas berat di Wroclaw, Polandia pada 26 Agustus 2023. (Sky Sports)

Bagikan:

JAKARTA – Oleksandr Usyk mempertahankan gelar juara dunia tinju kelas berat sejati, setelah menang TKO ronde 9 atas Daniel Dubois. Pertarungan antara petinju Ukraina vs Inggris tersebut digelar di Tarczynski Arena, Wroclaw, Polandia pada Sabtu malam 26 Agustus 2023 atau Minggu dini hari WIB.

Pertarungan yang sempat molor gegara arena terbuka basah kuyub karena diterpa hujan lebat, diwarnai kontroversi soal pukulan Dubois yang menjatuhkan Usyk di ronde 5. Pukulan kanan yang menerjang perut Usyk tersebut dinilai low blow, tidak sah karena mengenai bagian bawah perut, oleh wasit asal Puerto Rico, Luis Pabon.

"Menurut saya itu bukan low blow. Pukulan saya mendarat dengan tepat. Kemenangan saya telah dirampas," kata Dubois, seperti dikutip Sky Sports.

Dalam tayangan ulang televisi, terlihat pukulan Dubois tersebut mengena bagian beltline, atau batas pinggang celana yang dikenakan Usyk. Namun keputusan wasit adalah mutlak, pukulan Dubois itu dianggap ilegal dan Usyk diberi kesempatan 5 menit untuk memulihkan diri.

Secara keseluruhan, Usyk (36 tahun) mendominasi pertarungan atas Dubois (25 tahun). Kelincahan serta kecepatan peraih emas kelas berat Olimpiade London 2012 dan mantan juara sejati kelas penjelajah itu tak tersaingi Dubois.

Berondongan pukulan Usyk akhirnya membuahkan hasil di ronde 8, ketika kombinasi jab dan straightnya menjatuhkan Dubois di pengujung ronde. Dubois masih mampu bangkit dan menyelesaikan ronde.

Perlawanan Dubois berakhir di menit awal ronde 9. Kembali sebuah kombinasi jab yang diakhiri pukulan pendek Usyk menerpa dagu Dubois. Petinju Inggris yang berpostur lebih besar dari Usyk itu kembali roboh. Kali ini Dubois tidak mampu pulih setelah wasit Pabon menyelesaikan 10 hitungan. Usyk pun dinyatakan menang TKO.

Berkat kemenangan tersebut, rekor bertarung Usyk tetap mulus dengan 21-0-0 (14 KO). Sementara Dubois menderita kekalahan kedua, dua-duanya KO, yang mencoreng rekor bertarungnya menjadi 19-2-0 (18 KO). Kekalahan pertama Dubois didapat dari sesama petinju Inggris, Joe Joyce, lewat KO ronde 10 di London, 28 November 2020.