JAKARTA - Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil lolos ke babak 16 besar Korea Open 2023. Perjuangan mereka diwarnai momen dramatis tim lawan yang akhirnya mundur akibat federa.
Kepastian satu tempat di babak 16 besar didapat Dejan/Gloria setelah mengalahkan wakil Taiwan, Yang Po Hsuan/Hu Ling Fang. Tampil di Jinnam Stadium, Yoseu pada Rabu, 19 Juli pagi, ganda campuran Indonesia menang dalam dua gim yang terhenti di satu poin akhir gim kedua.
Penampilan Dejan/Gloria di babak 32 besar terlihat impresif sejak babak pertama dimulai. Poin unggul terus dikumpulkan hingga interval pertama dan berlanjut hingga kemenangan 21-10 di gim pertama.
Momen baik di gim pertama ini dimanfaatkan dengan baik oleh Dejan/Gloria untuk tampil lebih meyakinkan di gim kedua. Upaya ini berbuah manis karena di awal gim Dejan/Gloria mampu meraup tiga poin unggul lebih dulu.
Tak lama berselang, ganda campuran Taiwan sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 4-7. Namun Dejan/Gloria mampu kembali ke sentuhan permainan terbaiknya dengan meninggalkan pasangan Taiwan 10-4 hingga amankan poin di interval dengan skor 11-8.
Usai interval gim kedua Dejan/Gloria sempat disusul oleh tim Taiwan di saat kedudukan 13-13. Tapi kemudian Indonesia mampu menyamakan kedudukan menjadi 14-14, 15-15, 16-16.
Dejan/Gloria berhasil membalikkan kedudukan untuk unggul 17-16 atas pasangan Taiwan dan menjauh hingga
poin 19-17. Satu poin kembali diraih Dejan/Gloria hingga poin menjadi 20-17, saat satu poin kemenangan selangkah lagi diraih, momen dramatis terjadi di kubu lawan.
BACA JUGA:
Pasangan Taiwan nyatanya tidak bisa melanjutkan pertandingan lantaran Yang Po Hsuan mengalami cedera di bagian kaki. Meski situasi rumit, akhirnya Dejan/Gloria menang di gim kedua dan dipastikan lolos ke babak 16 besar Korea Open 2023 saat Yang Po Hsuan/Hu Ling Fang akhirnya memutuskan mundur di poin 20-17.
Kemenangan di babak 32 besar yang diraih ini membuat Dejan/Gloria akan menghadapi lawan yang diprediksi berat. Sebab di momen lain ada duel negara Korea Selatan Wang Chan/Shin Seung Chan dan Seo Seung Jae/Chae Yu Jung yang merupakan unggulan ke-6 yang saling serang, dimana pemenangnya akan jumpa Dejan/Gloria.