Pernah Bawa Korea Selatan Kalahkan Jerman di Piala Dunia, Shin Tae-yong: Indonesia Sulit Menang Lawan Argentina
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Foto: Twitter @pssi)

Bagikan:

JAKARTA - Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin, 19 Juni. Argentina jelas lebih diunggulkan dalam FIFA Matchday kali ini.

Meski demikian, sejumlah pendukung Timnas Indonesia tetap punya rasa optimistis. Mereka yakin Skuad Garuda bisa memberikan perlawanan.

Keyakinan itu tak lepas dari rekam jejak Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia. Shin pernah membawa timnas Korea Selatan membuat kejutan di Piala Dunia.

Pada kala itu, Shin membuat Korea Selatan tampil spartan dan sukses membungkam timnas Jerman.

Namun, Shin sendiri tak begitu yakin pengalaman itu bakal terulang saat Indonesia menghadapi Argentina. Pasalnya, Korea dan Indonesia memiliki kualitas yang berbeda.

"Memang saya pernah pegang Korea Selatan dan menang melawan Jerman di Piala Dunia Rusia 2018. Tapi waktu itu Korea Selatan berada di peringkat FIFA 50, kita Indonesia berada di peringkat FIFA 149. Jadi mungkin akan sulit laga ini untuk menang," kata Shin dalam konferensi pers jelang laga, seperti dilansir dari Antara.

Shin mengatakan, bakal mempersiapkan pertandingan melawan Argentina sebagai ajang pembekalan para pemain Timnas Indonesia Dia berharap, Marc Klok dan kawan kawan bisa belajar dan berkembang dengan mencuri ilmu dari Argentina.

"Saya mempersiapkan pertandingan ini untuk para pemain Indonesia agar bisa lebih banyak belajar dan berkembang," kata Shin.

Sebelumnya, Shin menegaskan, ini bukanlah laga hiburan semata. Untuk itu, dia meminta para pemainnya tetap fokus penuh menghadapi laga ini.

Meski Argentina tak tampil dengan Lionel Messi dan Angel Di Maria, Shin tetap yakin lawan adalah tim yang kuat. Di sepak bola memang seperti itu, bukan hanya karena satu pemain satu tim tidak akan menjadi juara dunia,” ungkapnya.