Bagikan:

JAKARTA - Timnas Spanyol menjadi juara UEFA Nations League untuk pertama kalinya. Mereka menyegel trofi juara setelah mengalahkan Kroasia di partai final yang berlangsung pada Senin, 19 Juni, dini hari WIB.

Spanyol menang lewat adu penalti dengan skor 5-4 setelah bermain imbang 0-0 di waktu normal dan babak tambahan. Penalti dari Dani Carvajal memastikan kemenangan La Furia Roja.

Kemenangan ini menebus kekalahan mereka di final kompetisi yang sama pada 2021 saat melawan Prancis

Adu penalti antara kedua tim berlangsung panas. Spanyol sempat membuat asa usai kiper Unai Simon berhasil mematahkan penalti Lovro Majer.

Namun, kesempatan untuk mengakhiri babak tos-tosan lebih cepat gagal terwujud setelah Aymeric Laporte gagal menjalankan tugasnya.

Simon akhirnya menjadi pahlawan - menyelamatkan tembakan Bruno Petkovic, sebelum Carvajal mengubah skor menjadi 5-4 dan mengirim pasukan Luis de la Fuente pulang dengan trofi.

Sebenarnya, Spanyol memang memiliki peluang terbaik untuk memenangkan pertandingan di waktu regulasi, meski minim peluang yang bersih.

Namun, perlawanan yang diberikan Kroasia tetap patut diacungi jempol.