Bagikan:

JAKARTA — Pebalap Ducati Marco Bezzecchi sukses merebut pole position MotoGP Grand Prix Thailand 2022. Ini adalah pole position pertama tim Valentino Rossi di balapan paling elit itu.

Kualifikasi berlangsung di Sirkuit Buriram pada Sabtu, 1 Oktober petang WIB. Bezzecchi berhasil menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 29.671 detik.

Jorge Martin yang menempati tercepat kedua selesai dengan selisih waktu +0,021 detik. Sementara itu, Francesco Bagnaia sukses melengkapi tiga besar dengan catatan waktu +0,104 detik.

Catatan waktu yang diukir oleh Bezzecchi berhasil melewati rekor sebelumnya milik Fabio Quartararo pada MotoGP. Di tahun ini, Quartararo bakal harus memulai balapan besok dari tempat keempat.

Quartararo diikuti oleh rekan senegaranya Johann Zarco di posisi kelima. Adapun berturut-turut lima pebalap lain yang mengekor mengisi sepuluh besar adalah Enea Bastianini, Jack Miller, Marc Marquez, Luca Marini, dan Alex Rins.

Hasil Kualifikasi

Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team

Jorge Martin - Prima Pramac Racing

Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team

Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha

Johann Zarco - Prima Pramac Racing

Enea Bastianini - Gresini Racing 

Jack Miller - Ducati Lenovo Team

Marc Marquez - Repsol Honda Team

Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team

Alex Rins - Team Suzuki Ecstar

Miguel Oliveira - Red Bull KTM Factory Racing

Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing

Aleix Espargaro - Aprilia Racing

Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha

Cal Crutchlow - WithU Yamaha RNF

Raul Fernandez - Tech 3 KTM Factory Racing

Maverick Vinales - Aprilia Racing

Remy Gardner - Tech 3 KTM Factory Racing

Pol Espargaro - Repsol Honda Team

Alex Marquez - LCR Honda Castrol

Fabio di Giannantonio - Gresini Racing - Ducati

Tetsuta Nagashima - LCR Honda Idemitsu

Darryn Binder - WithU Yamaha RNF

Danilo Petrucci - Team Suzuki Ecstar