JAKARTA - Ketua Organizing Committee (OC) Formula E 2022, Ahmad Sahroni, mengatakan perbaikan atap tribun penonton yang roboh beberapa waktu lalu masih terus dilakukan. Dia memprediksi, perbaikan atap tribun penonton di Sirkuit Formula E akan rampung pada Kamis, 2 Juni, besok sore.
"Sedang dalam pengerjaan. Perbaikan atap besok mudah-mudahan selesai,” ujar Sahroni di Jakarta, Rabu, 1 Juni.
Sementara untuk sarana pendukung lainnya, legislator NasDem dari Dapil DKI Jakarta itu mengungkapkan, semuanya sudah siap digunakan.
BACA JUGA:
"Sarana pendukungnya sudah beres, VVIP juga, lintasan dan segala macam, para sponsor tempelannya juga sudah beres," ungkap Sahroni.
Sahroni menuturkan, sejauh ini persiapan jelang perhelatan balapan sudah rampung 90 persen. Kata dia, pihak penyelenggara akan melakukan finalisasi sebelum digunakan pada 4 Juni.
"Bagaimana penguatan grandstand dan segala macam, kami siap. 90 persen (siap, red),” pungkas Sahroni.