Bagikan:

JAKARTA - Pelatih Persela Lamongan Ragil Sudirman tidak patah arang, meski tim asuhannya sudah dipastikan terdegradasi ke Liga 2. Menghadapi Bhayangkara FC pada lanjutan BRI Liga 1 Indonesia Ragil berharap timnya mampu mengamankan kemenangan.

Melalui situs resmi Liga Indonesia yang dikutip Antara, Minggu 20 Maret, Ragil mengatakan kemenangan Persipura Jayapura atas Bhayangkara FC beberapa waktu lalu turut menjadi motivasi Persela untuk mengamankan kemenangan di laga nanti.

Dirinya mengaku optimistis meski Persela akan menghadapi tim yang secara tim lebih unggul, namun ia yakin timnya mampu mengalahkan Bhayangkara FC jika terus berjuang sepanjang pertandingan.

"Motivasi anak-anak, kemarin Persipura bisa mengalahkan Bhayangkara FC. Jadi Persela juga sama, motivasi juga kita bisa memenangkan pertandingan," ujar Ragil.

Ia lanjut mengatakan, Bhayangkara FC akan sulit dikalahkan karena tim asuhan Paul Munster tersebut memiliki materi pemain yang cukup merata di semua lini serta berlabel bintang.

Ragil berharap anak asuhnya bisa tampil disiplin dan menjaga konsentrasi ketika berhadapan dengan Bhayangkara FC agar bisa meraih hasil maksimal di akhir pertandingan.

"Bhayangkara FC tim papan atas yang jelas materi pemain bagus-bagus. Mereka ada Ezechiel (Ndouassel), Dzumafo (Herman) dan Dendy Sulistyawan yang juga mantan pemain Persela. Jadi yang jelas kita harapkan pemain Persela bisa bermain disiplin, berusaha maksimal, dan ada kemauan," pungkas Ragil.

Saat ini tim Laskar Joko Tingkir berada di posisi ke-17 dengan raihan 21 poin dari 31 pertandingan.