JAKARTA - Borussia Dortmund terpaksa menelan pil pahit saat melawat ke markas Herta Berlin dalam pekan ke-17 Bundesliga 2021/2022. Tim asuhan Marco Rose mendapat kekalahan yang membuat mereka gagal memperpendek jarak dengan pemuncak klasemen, Bayern Muenchen.
Dalam laga di Stadion Olympia yang berlangsung Minggu, 19 Desember, Dortmund ditekuk tuan rumah dengan skor 3-2. Di pertandingan ini, Die Borussen sejatinya unggul lebih dulu atas Berlin lewat aksi J.Brandt pada menit ke-31.
Skor 0-1 untuk keunggulan Dortmund itu sempat bertahan hingga babak pertama usai. Namun di babak kedua tuan rumah sukses bangkit dan bisa menyamakan kedudukan, bahkan berbalik unggul atas Dortmund.
Berlin menyamakan kedudukan mereka lewat Belfodil pada menit ke-51. Setelah itu, enam menit kemudian, Richter sukses membawa timnya unggul atas Dortmund dengan skor 2-1.
BACA JUGA:
Tak hanya itu, Berlin kembali mendapat momentum karena Richter kembali mencetak gol kedua pada menit ke-69 yang membuat skor menjadi 3-1. Dengan jarak yang semakin jauh, Dortmund berusaha keras mengejar ketertinggalan.
Usaha mereka sempat berbuah manis lewat sepakan Tigges pada menit ke-83. Namun, saat tengah berusaha mengejar ketertinggalan, sisa waktu tak berpihak pada tim tamu karena laga harus usai dengan skor 3-2 untuk tuan rumah.
Atas hasil ini, Dortmund gagal memperpendek jarak dengan Bayern Muenchen di puncak klasemen. Tim asuhan Rose saat ini hanya menempati peringkat kedua dengan 34 poin.
Dimana torehan itu tertinggal sembilan poin dari Bayern di posisi teratas klasemen Bundesliga. Adapun Hertha Berlin berada di posisi ke-11 dengan 21 poin dari 17 kali berlaga.