Hamilton Dianugerahi Gelar Bangsawan Inggris, Kini Bergelar 'Sir'
Lewis Hamilton (Instagram @lewishamilton)

Bagikan:

JAKARTA - Pebalap F1 Lewis Hamilton baru saja dianugerahi gelar bangsawan Inggris. Atas gelar barunya itu, kini ia menyadang nama Sir Lewis Hamilton.

Dikutip dari Sky Sport pada Kamis, 16 Desember, upacara penganugerahan gelar untuk Hamilton ini dilakukan oleh Pangeran Charles pada Rabu kemarin. Saat upacara tersebut, Hamilton datang bersama ibunya, Carmen Lockhart.

Hamilton menjadi pebalap keempat F1 yang dianugerahi gelar kebangsawanan dan menjadi pebalap F1 pertama Inggris yang mendapat gelar itu ketika masih berkompetisi.

Sebelum Hamilton, gelar kebangsawanan ini telah dianugerahkan kepada Sir Jack Brabham, Sir Stirling Moss, dan Sir Jackie Stewart.

Hamilton sebelumnya juga masuk dalam daftar kehormatan Tahun Baru Ratu Elizabeth II pada tahun lalu. Namanya masuk dalam daftar itu sebagai penghargaan usai sukses menyamai rekor koleksi gelar dunia Michael Schumacher pada musim 2020.

Di balik gelar barunya itu, ada cerita pahit yang mesti dilewati Hamilton. Pasalnya pemberian gelar itu dilakukan hanya beberapa hari berselang setelah sang pebalap gagal merengkuh gelar juara kedelapannya di kompetisi F1.

Hamilton harus mengakhiri musim dengan kekecewaaan karena kalah dari Max Verstappen secara kontroversial dalam lap terakhir di Abu Dhabi pada Minggu, 12 Desember lalu.