Panggil Jack Brown, Shin Tae-yong: Saya Ingin Melihat Kemampuannya Lagi
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (Foto: PSSI)

Bagikan:

JAKARTA - Keputusan mengejutkan dibuat pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Pria asal Korea Selatan itu memanggil Jack Brown untuk ikut pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia di Jakarta.

Padahal Jack sebelumnya sudah ingin kembali ke Inggris karena tak kunjung mendapat panggilan setelah sebelumnya dicoret saat TC di Cikarang, Januari 2020 lalu. Jack yang sudah berada di Dubai, lantas kembali ke Indonesia untuk memenuhi panggilan timnas.

Shin mengakui, sudah melihat permainan Jack saat TC di Cikarang.  Namun, menurutnya, sang pemain tak memiliki waktu yang cukup untuk beradaptasi dengan kondisi di Indonesia saat itu.

Meski kondisi Jack tak maksimal, Shin tetap memaksa sang pemain melahap menu latihan yang sama dengan yang lain. Untuk itu, mantan pelatih timnas Korea Selatan ini ingin kembali melihat kemampuan pemain Lincoln U-18 tersebut.

"Memang kami sudah melihatnya di Cikarang. Namun, saat itu Jack Brown tidak punya banyak waktu adaptasi," kata Shin Tae-yong kepada sejumlah media.

"Sebelum pemusatan latihan ke luar negeri, saya ingin lihat kemampuannya lagi. Saya memang minta dia datang, jadi biar dilihat lagi," tambahnya.

Timnas U-19 memang punya program untuk menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan. Selain latihan, tim juga akan melakukan serangkaian uji coba. Ini sebagai persiapan tim jelang Piala AFC U-19 pada Oktober mendatang dan juga Piala Dunia U-20 2021.