Bagikan:

JAKARTA - Ada yang sedang berbunga-bunga merayakan cinta dan perjalanan musiknya yang telah memasuki album kedua. Ia adalah Vira Talisa, penyanyi dan penulis lagu yang baru saja menggelar showcase dan signing session 'Bloomingtale'.

Judul tersebut diambil dari album penuh kedua milik Vira yang dirilis 2023 lalu. Bloomingtale menawarkan banyak kejutan dengan beragam eksplorasi yang dihadirkan sang penyanyi. Album itu pun akhirnya bisa dipentaskan secara intim, hangat dan meriah pada 18 Oktober kemarin di IFI Thamrin, Jakarta.

Showcase dimulai sekitar pukul 7 malam, dengan seluruh trek dari album dibawakan secara berurutan. Suasana ceria dan penuh cinta sudah terpancar saat lagu Bloomingtale dan Same Old Stories terlantun. 

"Selamat malam semua, senang sekali kali kalian hadir di sini. Jadi album Bloomingtale aku bagi dalam beberapa fase, dan dua lagu tadi rasanya seperti keluar rumah dan siap memulai sesuatu yang baru," tuturnya sembari melempar senyum kepada penonton.

Terasa di pementasan album kedua ini, Vira makin nyaman dalam merangkai melodi lagu. Hal itu membuat tiap lagu mencurahkan cerita tersendiri, dengan mood yang ingin ia sampaikan.

Lagu-lagu berikutnya membuat suasana kian seru, memancing tubuh untuk sedikit menari dari tempat duduk. Samba Di Kota, Unknown Rendezvous sukses menggambarkan perasaan jatuh cinta yang berbunga-bunga, dilanjutkan Out of Reach, yang menurut Vira jadi bentuk mencintai diri sendiri.

"Fun fact, aku paling susah bikin lagu sedih," kata Vira Talisa. Tetiba suasana berubah jadi agak sendu dengan lagu Skenario yang terinspirasi dari momen berkendara di jalan dan melihat bulan berwarna merah. Setelahnya, jajaran track berhasil membuat penonton larut dalam buaian lirik romantis serta aransemen yang playful, khas Vira Talisa dan tim.

Lagu Mejikuhibiniu pun jadi penutup setlist untuk album Bloomingtale. Laze sebagai kolaborator di lagu ini, hadir langsung menampilkan komposisi tersebut. 

Setelah memperdengarkan 10 trek secara utuh, Vira Talisa mengajak penonton berdendang lewat lagu-lagunya terdahulu. Dari Primavera, Down In Vieux Cannes, lalu Janji Wibawa dan Walking Back Home menjadi persembahan yang mempermanis perkenalan album Bloomingtale.

Sebagai showcase proper pertama, Vira Talisa merasakan vibe berbeda di aksi panggungnya semalam. Ia berhasil mengatasi rasa deg-degan lewat interaksi dengan penonton serta rekan band, juga dengan celetukan-celetukan lucu yang disampaikan untuk menjalin kedekatan. Jika Bloomingtale punya misi untuk menebar rasa cinta, maka pertunjukan tersebut adalah cara untuk melipatgandakan perasaan itu. 

Acara signing session pun dilakukan setelah showcase berakhir, dihadiri para penggemar yang telah mengoleksi album fisik Bloomingtale.