JAKARTA - Maliq & D'Essentials akan singgah ke Yogyakarta dalam rangka konser tunggal CMFIL Tour 2024. Namun fans berharap show yang digelar 29 November itu berpindah lokasi.
Konser dengan slogan Madness in Every City di Yogyakarta ini akan digelar di kawasan Candi Prambanan. Beberapa fans mengaku batal datang karena takut dengan mitos.
Seperti diketahui selama ini beredar mitos akan terjadi hal buruk ketika orang mengajak pasangan, terutama yang belum menikah ke candi tersebut. Pasangan yang diajak ke kawasan itu menurut cerita yang beredar, akan melakukan pengkhianatan seperti yang dilakukan Roro Jonggrang terhadap Bandung Bondowoso.
Keluhan itu disampaikan fans ke akun media sosial @maliqmusic. Ada satu curhatan yang di-notice oleh tim Maliq & D'Essentials, dan jadi pertimbangan.
"Min aku udah checkout MadTour di 1 Jogja. Tapi kayaknya ga jadi dateng soalnya lokasinya di Candi Prambanan.Saya lebih percaya mitos kalo bawa pasangan ke Prambanan bisa bubar. Ini semua demi kebaikan hubungan kami min," bunyi komentar tersebut.
BACA JUGA:
Dalam postingan 26 September, akun MAD bertanya ke para calon penonton. "Apa iya? Apa venue #KonserTunggalMAD Jogja sekalian kita pindahin aja? Atau gimana baiknya?" tulis akun resmi band asal Jakarta tersebut.
Kolom komentar pun diwarnai sejumlah pendapat. Ada yang merasa setuju dengan wacana pindah venue, baik karena mitos, atau faktor lain. Ada juga yang tetap ingin di venue tersebut karena sajian pemandangan yang indah.
"Prambanan jazz tiap tahun isinya banyak couplenya kak 😅😁. Org2 banyak yg pada milih jogja jg krn di prambanan 🥹. That will be the different experience 🥹," ujar salah satu netter. "Pindah aja mending tengah kota apalagi sekarang musim hujan," kata lainnya.