JAKARTA - Dewa 19 akan menggelar konser akbar pada 18 Januari 2025 mendatang. Bertajuk Dewa 19 Featuring All Stars 2.0, mereka akan manggung dengan para rocker top seperti Nuno Bettencourt, Dino Jelusick hingga Eric Martin.
Di gelaran konser All Stars yang kedua ini, jumlah kolaborator musisi internasional memang bertambah banyak. Namun bedanya dari tahun lalu, versi 2.0 hanya akan digelar di Jakarta, lebih tepatnya di Stadion Utama GBK.
Ada satu nama yang sempat dirumorkan bakal kolaborasi dengan Dewa 19, tapi tak ada di daftar lineup. Ia adalah Jon Bon Jovi, vokalis band rock, Bon Jovi.
Dalam konferensi pers di fX Sudirman, Indra Putra, Advisor PT. DEWA 19 All Stars Promotor mengungkap memang ada rencana untuk menggaet sang vokalis Bon Jovi.
"Memang ada rencana sih, tapi tergantung Mas Dhani dan Dewa 19 ke depan. Setelah episode ini, mudah-mudahan. Kalau Mas Dhani berkenan kita akan coba untuk mewujudkannya," jelas Indra.
Ahmad Dhani menambahkan, Jon Bon Jovi sebenarnya sudah masuk list untuk diboyong ke konser GBK 18 Januari. Namun ada kondisi yang tak memungkinkan untuk hal itu terjadi.
BACA JUGA:
"Kalau 2.0 nggak mungkin, yang ketiga (3.0) mungkin. Itu pun melihat kondisi kesehatan pita suaranya si Jon sendiri. Harusnya yang kedua ini (ada Bon Jovi). Cuman karena beliaunya lagi ada masalah dengan tenggorokannya, jadi terpaksa kita ganti," paparnya.
Rencananya, 23 Oktober nanti Dewa 19 akan terbang ke Los Angeles untuk menemui para musisi kolaborator. Mereka akan melakukan promosi dan berdiskusi soal project-project yang bisa dilakukan terkait konser mendatang.
Sementara itu, penjualan tiket konser Dewa 19 Featuring All Stars 2.0 akan dibuka pada 30 September nanti. Melalui platform Tiket.com dan dewatiket.id, penonton bisa membeli mulai pukul 12.00 siang WIB. Khusus pembelian lewat Dewa Tiket, tersedia opsi cicilan dengan bunga nol persen.