JAKARTA - Guruh Perdana memperkenalkan single baru yang berjudul “Pergilah Saja”. Lagu ini merupakan rilisan pertama solois asal Semarang di tahun 2024.
Single “Pergilah Saja” berbeda dari lagu-lagu yang pernah dirilis sebelumnya. Guruh mencoba menantang dirinya untuk menyanyikan lagu upbeat.
“Saya mencoba keluar dari zona nyaman saya. Karena selama ini lagu-lagu saya slow dan mellow,” kata Guruh Perdana dalam keterangannya, Rabu, 14 Agustus.
“Sebenarnya saya lebih suka mendengarkan lagu-lagu upbeat, cuma saya tidak berani membawakan lagu dengan tempo yang cepat. Kali ini saya mau mencoba tantangan baru dengan membawakan lagu yang upbeat,” lanjutnya.
Guruh menulis sendiri lagu barunya ini, dimana mengambil inspirasi dari kisah hidup salah satu teman dekatnya.
“Pergilah Saja” bercerita tentang perjuangan seseorang untuk membuat pasangannya menjadi orang yang lebih baik dari sebelumnya, namun si pasangan tetap memilih jalannya sendiri dengan egonya yang sangat luar biasa.
BACA JUGA:
“Pada akhirnya dia putuskan untuk pergi karena memang hubungan antara mereka sudah tidak bisa dipertahankan lagi,” ujar penyanyi berdarah Jawa-Kalimantan itu.
Proses pembuatan lagu cukup menyita waktu yang panjang, karena Guruh sudah lama menulisnya, kemudian dibiarkan begitu saja, hingga akhirnya diputuskan untuk merevisi lagu dan merilisnya.
Dam penggarapannya, Guruh Perdana dibantu beberapa musisi seperti Reno Revano, Gabriel Harvianto, Aldhan Prasatya, Aryz Bulo, Made Tian dan Rere.
“Proses aransemen musik di lagu ini dibuat secara lepas tanpa berusaha menonjolkan salah satu instrumen musik. Saya dibantu oleh Mas Reno Revano sebagai Music Director. Beliau sangat membantu saya mengarahkan musiknya. Tentu ada kendala dalam produksi lagu ini, mungkin karena saya keluar dari zona nyaman jadi saya agak kesulitan. Untungnya saya dibantu oleh Mas Gabriel sebagai Vocal Director,” tutur Guruh.
Single kali ini diharap mampu menggapai pendengar musik Indonesia, sekaligus penanda bahwa Guruh ingin tetap produktif dalam berkarya.
“Saya suka bercerita lewat lagu, tentang apapun itu. Rasanya senang melihat orang lain bisa menikmati dan menyukai karya saya,” pungkas Guruh Perdana.