Bagikan:

JAKARTA - Berita duka menyelimuti dunia musik Tanah Air. PamPam, pemain saksofon untuk Shaggydog diketahui meninggal dunia pada Senin, 10 Juni.

Kabar meninggalnya pria dengan nama asli Danar Dono itu diumumkan oleh Shaggydog sendiri melalui unggahan di akun Instagram resmi. Band asal Yogyakarta itu mengunggah foto mendiang disertai ucapan belasungkawa.

“Keluarga besar Shaggydog turut berduka atas berpulangnya Danar Dono Dwi K (PamPam Shaggydog),” bunyi keterangan foto yang diunggah Shaggydog.

PamPam diketahui meninggal dunia di usianya yang relatif masih muda. Lahir pada 14 Januari 1992, sang saksofonis menghembuskan nafas terakhirnya di usia 32 tahun.

“Selamat jalan Pam-Pam, kami akan merindukan solo saxophone serta canda tawamu. Sampai kapanpun kamu akan selalu ada di hati kami semua. Semoga segala kebaikanmu, selalu sertaimu. Rest in Love,” tulis Shaggydog.

Beberapa artis dan musisi Tanah Air juga ikut menyampaikan belasungkawa atas kepergian PamPam Shaggydog.

“Innalillahi wa innalillahi rojiun,” tulis Tuantigabelas lewat kolom komentar.

“turut berduka nan sedalamdalamnya.. selamat jalan, masepam,” tulis Oom Leo.

“Terakhir kita ngobrol di Bandung. Selamat jalan Mas Pam,” tulis Dhyo Haw.