Bagikan:

JAKARTA - NCT Dream malam ini akhirnya bertemu dengan NCTzen Indonesia dalam konser bertajuk NCT DREAM WORLD TOUR <THE DREAM SHOW 3 : DREAM( )SCAPE> in JAKARTA. Grup asuhan SM Entertainment ini tampil penuh tenaga di Stadion Utama GBK Senayan, Jakarta pada Sabtu, 18 Mei malam.

Sebagai salah satu grup dengan fanbase terbesar di Indonesia, konser kali ini terasa spesial. GBK yang begitu megah saat ini dipenuhi para penggemar yang sudah berada di venue sejak siang.

NCT Dream langsung tancap gas dengan lagu-lagu andalan. Salah satunya SOS, yang dibarengi tata lampu gemerlap berwarna merah.

Adapun salah satu momen yang sukses buat fans histeris adalah aksi panggung Jeno. Sang idol bertubuh atletis ini mencuri perhatian NCTzen dengan outfit dan koreografinya yang enerjik.

Wajar bila Jeno jadi topik panas di media sosial, termasuk Twitter. Fans ramai membanjiri komentar positif soal Jeno dengan tagar Bang Jeno Menggebrak GBK, sampai masuk trending topic.

Jeno senang bisa kembali ke Jakarta dan bertemu NCTzen di Indonesia. "Apa kabar, saya Jeno. Udah lama banget nggak ke Jakarta, saya kangen sama kalian," ucapnya.

Konser NCT Dream di GBK digelar bersamaan dengan konser member Super Junior, Cho Kyuhyun di Tennis Indoor Senayan. Dua artis asal SM Entertainment ini pun mengundang ribuan fans berkumpul di area Gelora Bung Karno.