Bagikan:

JAKARTA - Bukan rahasia jika Olivia Rodrigo adalah penggemar berat Gwen Stefani. Karya-karya dari penyanyi dan penulis lagu 21 tahun itu banyak diinspirasi dari gaya pop-punk yang diusung Gwen. Belum lagi, ia selalu memutar lagu Just A Girl dari No Doubt di setiap konsernya.

Olivia Rodrigo pun mengungkap alasan di balik kekagumannya kepada Gwen Stefani yang baru-baru ini menjadi cover majalan Nylon.

“Kemampuan Gwen untuk berevolusi dan mengeksplorasi berbagai gaya musik, gaya penulisan lagu dan estetika yang melekat pada dirinya sungguh sangat menginspirasi,” kata Olivia Rodrigo, mengutip Billboard, Rabu, 10 April.

“Bagi saya, dia adalah contoh utama seorang seniman yang menentang stereotipe dan batasan yang ada sebelumnya, serta membuat hal-hal yang menurutnya keren,” lanjutnya.

Pelantun drivers license itu menyebut Gwen Stefani sebagai artis sejati, yang meletakkan karya-karyanya berdasarkan dirinya sendiri.

Lebih jauh, Olivia Rodrigo juga menyebut peran penting Gwen Stefani yang telah menginspirasi banyak musisi wanita muda setelahnya. Istri Blake Shelton itu banyak menelurkan karya yang berisikan kegelisahan banyak wanita lewat musik.

“Gwen bernyanyi tentang menjadi seorang wanita yang bergerak di dunia ini dengan detail yang belum pernah saya dengar sebelumnya dalam musik,” tutur Olivia Rodrigo.

“Dia tanpa menyesal bernyanyi tentang berbagai hal, mulai dari keinginan bermesraan dengan seseorang hingga berfantasi memiliki suami dan anak. Ada begitu banyak hati dalam setiap kata yang dia ucapkan, dan setiap lagu terasa seperti diambil dari buku harian gadis paling keren yang kamu kenal,” tandasnya.