Nadhif Basalamah Kejutkan Penggemar dengan Pertunjukan Berkesan
Nadhif Basalamah tampil di Terowongan Kendal (dok. Istimewa)

Bagikan:

JAKARTA - Tidak ada pemberian yang lebih baik dari seorang penyanyi selain memberikan pertunjukan yang berkesan bagi penggemarnya. Setidaknya, itulah yang dilakukan Nadhif Basalamah baru-baru ini.

Setelah merilis single berjudul Tiba-Tiba Jumat Lagi akhir Januari lalu, penyanyi 23 tahun itu tampil secara mengejutkan di Terowongan Kendal, Jakarta Pusat dekat Stasiun Sudirman pada Jumat malam pekan lalu.

Nadhif berhasil menarik perhatian para penumpang KRL dan MRT yang melewati area tersebut dengan lagu barunya. Ratusan orang membanjiri Terowongan Kendal untuk menikmati penampilan eksklusif tersebut.

Pada malam tersebut, Nadhif tampil sederhana dengan sebuah mikrofon dan diiringi gitaris dan kibordis. Ia juga membawakan lagunya yang lain, Wonder In Time dan Penjaga Hati.

Penampilan di Terowongan Kendal juga menandai akhir dari rangkaian konser kejutan yang telah dilakukan oleh Nadhif Basalamah selama sebulan terakhir.

Sebelumnya, penggemar setianya telah disuguhi pertunjukan di Taman Literasi Blok M, Taman Menteng, dan Satrio One di Kuningan.

Sebagai informasi, Tiba-Tiba Jumat Lagi merupakan lagu yang menceritakan tentang bagaimana seseorang menjalani hari-hari yang perlahan kehilangan maknanya seiring berlalunya waktu.

Nadhif mencoba menangkap perasaan hampa yang muncul saat hari-hari tampak seperti tak berbeda, tanpa momen berkesan.

Lagu ini menggambarkan bahwa rutinitas harian yang terus-menerus berulang, akhirnya membawa kesadaran tiba-tiba bahwa hari itu kembali pada hari Jumat. Pengulangan ini menyoroti siklus kehidupan yang monoton, mengajak pendengar untuk merenung tentang perjalanan waktu dan proses pematangan diri.