JAKARTA - LaLaLa Festival 2024 telah mengumumkan line up fase pertama yang terdiri dari 24 penampil yang terdiri dari penyanyi dan band Amerika, Eropa, Asia, dan Indonesia.
“Memperkenalkan line up fase pertama kami, mulai dari nominasi Grammy hingga artis pemenang Billboard dengan jutaan streaming online,” tulis akun Instagram LaLaLa Festival 2024 dalam keterangan unggahan, Minggu, 28 Januari.
Adapun, line up yang berasal dari Amerika, Britannia dan Eropa adalah Conan Gray, Aurora, Madison Beer, Bruno Major, Sabrina Claudio, The Temper Trap, Sasha Alex Sloan, Nothing But Thieves, dan Maria Taktouk.
Selanjutnya, empat penampil Asia (di luar Indonesia) juga masuk ke dalam line up, yaitu So! Yoon! Dan 10CM dari Korea Selatan, serta Friday Night Plans dan hitsujibungaku dari Jepang.
Sementara, 11 penampil dari Indonesia telah dikonfirmasi sebagai penampil, yaitu Isyana Sarasvati, Raissa Anggiani, Maliq & D’Essentials, Nadin Amizah, Reality Club, Goodnight Electric, The Adams, Naya Yeira, Danilla, GAC, dan Eva Celia.
BACA JUGA:
Berbeda dari konsep sebelumnya yang mengeksplorasi hutan, LaLaLa Festival yang kembali setelah lima tahun vakum akan mengeksplorasi ibukota Jakarta.
“Menciptakan kembali pengalaman festival, LaLaLa mentransformasi lanskap perkotaan Jakarta menjadi oase yang dinamis untuk perlindungan anda,” tulis akun Instagram LaLaLa Festival.
Adapun, gelaran LaLaLa Festival 2024 akan berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara pada 23-25 Agustus. Tiket dapat dibeli melalui tix.id.