BMW R 1300 GS 2024 Menyapa Pasar Filipina, Harganya Mulai Rp470 Jutaan
BMW R 1300 GS 2024 (Dok. BMW Motorrad)

Bagikan:

JAKARTA - Setelah diperkenalkan secara global akhir bulan September, kini BMW R 1300 GS 2024 resmi hadir di pasar Filipina sebagai penerus R 1250 GS, yang sebelumnya telah menjadi motor adventure top of the line dari BMW Motorrad.

Dilansir Rideapart, motor ini hadir dalam empat varian untuk pasar Filipina, yaitu Light White, Triple Black, GS Trophy, dan Option 719. Dua trim level standar tersebut dilengkapi dengan teknologi terkini yang ditawarkan oleh BMW.

5
BMW R 1300 GS Triple Black

BMW R 1300 GS hadir dengan mesin baru berkapasitas 1300 cc, yang terkenal sebagai mesin boxer yang ringkas dan ringan. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 145 hp pada 7.750 RPM dan torsi sebesar 149 Nm pada 6.500 RPM.

Dari segi tampilan, motor ini sudah dilengkapi dengan lampu LED di semua sisi, termasuk empat titik Daytime Running Lights (DRL). Kenyamanan pengendara juga menjadi fokus, dengan fitur Dynamic Suspension Adjustment (DSA) yang mengombinasikan setelan suspensi depan dan belakang tergantung pada mode berkendara yang dipilih dan kondisi motor.

9

Pengendara dapat memilih dari empat mode berkendara yang dapat disesuaikan dengan kondisi jalan, yaitu Rain, Road, Eco, dan Enduro. Mode Rain dan Road disesuaikan dengan kondisi jalan, Eco untuk efisiensi bahan bakar, dan Enduro cocok untuk pengendara yang menyukai petualangan off-road.

8

Dalam hal fitur keselamatan, R 1300 GS dilengkapi dengan riding assistant, termasuk Active Cruise Control, Front Collision Warning, dan Lane Change Warning. Ketiga fitur ini berkontribusi pada keamanan pengendara selama perjalanan jauh maupun dekat.

Adapun harga motor ini untuk pasar Filipina dimulai dari 1.675.000 Peso atau sekitar Rp470 jutaan untuk varian Light White. Varian Triple Black dihargai sekitar 1.695.000 Peso atau sekitar Rp476 jutaan. Sementara GS Trophy dijual seharga 1.715.000 Peso atau Rp481 jutaan, dan varian tertinggi, Option 719, mencapai 1.855.000 Peso atau sekitar Rp520 jutaan.