Bagikan:

JAKARTA - Hyundai Ioniq 6 telah hadir untuk pasar global pertengahan 2022. Memasuki usia dua tahun, pabrikan berencana untuk meluncurkan versi facelift pada mobil ini. Artinya, sedan ini akan mengikuti jejak saudaranya, Ioniq 5 yang telah mendapatkan penyegaran.

Dilansir dari The Korean Car Blog, Selasa, 16 Juli, versi facelift dari model ini tertangkap kamera sedang melintas dengan perubahan signifikan di bagian depannya.

Berbeda dari sebelumnya, bagian depan Ioniq 6 facelift sekilas menyerupai model Hyundai Sonata. Namun, perubahannya belum terlihat dengan jelas karena sedan tersebut tertutup stiker kamuflase.

5

Mobil ini direncanakan akan memasuki produksi pada Mei tahun depan. Sementara, Ioniq 6 facelift akan diluncurkan di Eropa mulai Agustus 2025, diikuti oleh Amerika Utara pada bulan November.

Produksi Ioniq 6 terbaru akan dilakukan di pabrik Asan Hyundai, Korea Selatan. Pabrikan dari negeri ginseng ini menetapkan target produksi tahunannya mencapai 66.000 unit dengan 6.000 di antaranya merupakan tipe performa tinggi.

Model tersebut akan menampilkan detail desain interior dan eksterior yang disempurnakan untuk meningkatkan kualitas secara keseluruhan. Selain itu, mobilnya akan menawarkan peningkatan kapasitas baterai, yang bertujuan untuk menyediakan salah satu rentang berkendara dengan sekali pengisian daya terbaik di kelasnya.

Dengan demikian, diperkirakan Ioniq 6 facelift akan memiliki baterai 84 kWh atau serupa dengan Ioniq 5 terbaru dengan mencapai jangkauan hingga 700 km dalam sekali pengisian daya.

Usai diluncurkan Mei 2025, Hyundai berencana untuk menghadirkan versi performa tinggi atau disebut Ioniq 6 N di bulan September tahun depan. Ini akan menjadi kendaraan listrik N berperforma tinggi kedua setelah Ioniq 5 N.

Varian N diharapkan memiliki fungsi sebagai mobil terdepan, yang menunjukkan kehebatan teknologi Hyundai, seperti Ioniq 5 N, yang mendapat pujian dan memenangkan banyak penghargaan di seluruh dunia sejak dirilis tahun lalu.

Sebagai gambaran, Ioniq 5 N memiliki motor listrik ganda yang menghasilkan tenaga sebesar 600 dk dan torsi sebesar 748 Nm. Bahkan dengan fitur N Grin Boost, angka tersebut dapat meningkat menjadi 641 dk dan torsi 770 Nm.

Dengan daya tersebut, Ioniq 5 N dapat mencapai kecepatan 0 hingga 100 km/jam dalam waktu sekitar 3,5 detik, dengan kecepatan maksimal mencapai 260 km/jam.