Bagikan:

JAKARTA - Diperkenalkan pada Beijing Auto Show 2024 lalu, spesifikasi lebih dalam untuk model BYD Seal DM-i mulai terungkap. Diperkirakan diluncurkan akhir Mei ini, mobil ini menggunakan teknologi hybrid DM generasi kelima dari BYD, dengan kisaran harga mulai 120.000 yuan atau sekitar Rp265 jutaan.

Mengutip dari laman Carnewschina, Jumat, 17 Mei, Seal DM-i merupakan sedan berukuran sedang dengan dimensi panjang 4.830 mm, lebar 1.876 mm, dan tinggi 1.495 mm, serta wheelbase 2.790 mm. Model ini akan masuk dalam seri Ocean dari BYD.

Informasi yang terungkap menunjukkan bahwa BYD Seal DM-i akan hadir dalam lima varian, dengan jangkauan listrik murni CLTC 80 km dan 120 km.

6

Untuk versi dengan jangkauan 80 km, fitur yang disediakan meliputi pelek 17 inci, layar kendali pusat adaptif 12,8 inci yang dapat diputar dengan sistem operasi DiLink BYD, panel instrumen 8,8 inci, pengatur suhu otomatis, enam kantung udara, kendali jelajah adaptif, stasiun tenaga seluler VtoL, enam speaker, dan pemantauan tekanan ban.

Sementara itu, versi kelas atas dengan jangkauan 120 km menawarkan pelek 18 inci, pengisian cepat DC 22 kW, pengisian lambat AC 6,6 kW, wiper kaca depan sensor hujan, kaca spion lipat otomatis, sunroof panoramik, serta sistem bantuan mengemudi canggih DiPilot level 2.

6

Tenaga mobil ini berasal dari sistem hybrid DM generasi kelima BYD, yang terdiri dari mesin 1,5L dan motor listrik, dipadukan dengan E-CVT. Mesinnya memiliki tenaga maksimum 74 kW, sementara motor listriknya menawarkan dua pilihan tenaga maksimum, yakni 120 kW dan 160 kW.

Menariknya, BYD menyediakan dua pilihan baterai Blade dengan kapasitas 10,08 kWh dan 15,874 kWh. Mereka mengklaim bahwa sistem hybrid terbaru ini mampu memberikan jangkauan komprehensif hingga 2.000 km, membuatnya menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang menginginkan mobil dengan jarak tempuh gabungan yang jauh.