Bagikan:

JAKARTA - PT Indomobil National Distributor anak perusahaan Indomobil Group selaku APM dan Distributor Citroen di Indonesia, resmi meluncurkan The All New C3 Aircross untuk pasar tanah air. 

Tan Kim Piauw, CEO Citroen Indonesia mengungkapkan peluncuran model satu ini menjadi langkah penting untuk memberikan pilihan terhadap konsumen di Indonesia. 

"Resmi dipasarkan di Indonesia dengan tagline ternyaman di kelasnya, interiornya juga luas," katanya, dalam acara peluncuran di kawasan Pantai Indah Kapuk 2, Selasa, 23 April. 

4

All New Citroen C3 Aircross diklaim menjadi Sport Utility Vehicle (SUV) 7 penumpang yang paling bertenaga di kelasnya. Secara desain, terlihat tangguh dan sporty khas mobil perkotaan. Pada bagian depan tampak agresif berkat grill tipis serta lampu depan yang tajam, ditambah logo Citroen pada bagian depan. 

"Pada bagian dalam interiornya bisa dirasakan konfigurasi tempat duduk baik baik dan luas, dan baris ketiga bisa di pasang lepas dengan mudah," tambahnya. 

Banyak hal menarik yang juga disematkan pada mobil satu ini, termasuk suspensi yang nyaman diklaim layaknya karpet terbang. Kabin juga kedap dan hening, menambah kenyamanan pengguna, apalagi joknya juga nyaman. 

"Suspensi dikembangkan untuk meredam guncangan berkendara terasa seperti meluncur karpet terbang menciptakan keheningan seperti di dalam kepompong," paparnya. 

Menggendong mesin 1.200 turbo 110 PS, torsi 205 Nm tenaga besar dipadu transmisi 6 percepatan, mobil ini diklaim memiliki tenaga yang besar di kelasnya. Lantas bagaimana dengan harganya? 

"All New Citroen C3 Aircross ini dipasarkan dengan harga Rp289,9 juta, sebuah penawaran menarik untuk sebuah SUV yang nyaman dan kekinian," tutupnya.