Bagikan:

JAKARTA - Deepal merek kendaraan energi baru dari Changan resmi meluncurkan model ketiganya yaitu G318, dalam acara Deepal G318 Experience Day dan Deepal Super Range Extension Technology Evolution Day.

G318 akan menjadi model ketiga dari merek tersebut dan merek tersebut saat ini dijual di China dan Thailand. Deepal menargetkan menjual 450.000 mobil di seluruh dunia tahun ini, yang merupakan pencapaian luar biasa jika terwujud mengingat mereka baru memiliki tiga model kendaraan.

Mengutip CarNewsChina, Selasa, 19 Maret, model ketiga terbaru dari merek Deepal akan bermain di segmen off-road yang menggunakan teknologi EV ekstensi jangkauan. Mobilnya tersedia tujuh pilihan warna eksterior dan tiga warna interior.

Secara spesifikasi, mobil dengan nama yang terinspirasi dari jalan raya nasional yang membentang dari Shanghai ke Zhangmu di perbatasan China dan Nepal ini hadir dengan desain gagah, bagian sekeliling cluster lampu depan membentuk huruf C dan grill depan besar kokoh. Selain itu pada bagian belakang, mobil ini memiliki bagasi bukaan samping yang sangat cocok untuk off-roader.

5

Lebih detailnya, memiliki dimensi panjang 5.010 mm, lebar 1.985, tinggi 1.960 dengan jarak sumbu roda 2880mm. Terdapat ruang bagasi yang cukup luas 818 liter dengan kapasitas penarik yang menggunakan kait derek opsional adalah 1600 kg. 

4

G318 menggunakan mesin 1,5T dengan daya 110 kW untuk menghasilkan tenaga listrik tambahan. Versi motor tunggal mendapatkan motor 185 kW dan versi penggerak semua roda menambahkan motor 131 kW di depan. Untuk akselerasi versi motor ganda 6,3 detik 0-100 km/jam. Sementara, jangkauan listrik murni adalah 190 km (CLTC). 

3

G318 menggunakan teknologi cell-to-pack dan cell-to-vehicle dengan sistem baterai Golden Bell 2.0, di mana sistem tersebut diklaim dapat mengurangi volume sekaligus meningkatkan kekakuan torsi.

Belum ada informasi harga yang dibagikan, diperkirakan sekitar 300.000 yuan atau kisaran Rp655 jutaan, dan penjualan resmi akan dimulai pada kuartal kedua tahun ini.