Bagikan:

JAKARTA - Merek otomotif premium Lexus resmi membawa LM 350h ke pasar India. Model ini merupakan MPV termewah yang ada di negara tersebut, selain Toyota Vellfire.

Nama "LM" singkatan dari "Luxury Mover" yang berarti "Penggerak Mewah". Sesuai namanya, mobil ini menawarkan kenyamanan dan kemewahan bagi para eksekutif yang menginginkan layanan terbaik.

Dilansir dari Autocar India, Sabtu, 16 Maret, MPV tersebut memiliki dimensi yang lega dengan panjang 5.130 mm, lebar 1.890 mm, dan tinggi 1.945 mm.

5

Unsur kemewahan terpancar pada bagian depan yang menonjolkan grill spindle besar dengan pencahayaan LED ramping serta lampu kabut. Kemudian bagian samping, kembaran Toyota Vellfire ini memiliki kaca besar dengan pahatan halus pada pilar-B.

Sorotan lainnya pada kendaraan ini ialah bagian belakang dilengkapi dengan pengaturan lampu LED yang memanjang nan elegan dihiasi oleh lencana tulisan ‘Lexus’ pada bagian tengahnya.

6

Lexus menawarkan kenyamanan maksimal di dalam kabin. Para konsumen akan dimanjakan dengan kursi bergaya maskapai, layar televisi berukuran 48 inci, serta sistem audio premium dengan 23-speaker.

Fasilitas tersebut belum termasuk beberapa fitur lain yang membuat penumpang betah berada di dalam Lexus LM, seperti port USB, pengisi daya nirkabel, lampu baca, lemari es, dan tempat payung.

Untuk mengatur sistem kabin dengan mudah, Lexus menyediakan sistem kontrol suara yang melayani penumpang di bagian belakang. Selain itu, MPV ini juga dilengkapi dengan panel kontrol mirip smartphone untuk mengatur kontrol iklim, fungsi kursi, pencahayaan interior, tirai jendela, dan pengaturan audio.

Perangkat keselamatan Lexus Safety System+ juga dihadirkan pada LM 350h, terdiri dari dynamic radar cruise control, lane departure alert with steering assist, lane tracing assist, automatic high beam, blind spot monitor, dan masih banyak lagi.

Mobil mewah ini memiliki mesin 2,5 liter 4-silinder dikombinasikan dengan sistem hybrid yang dapat mengisi daya sendiri yang dapat mengeluarkan tenaga hingga 250 dk dan torsi 239 Nm. Performanya didukung oleh sistem transmisi eCVT dan penggerak empat roda dari ‘Lexus E-Four’.

Lexus LM 350h hadir dua varian di India dibanderol mulai dari 20 juta rupee hingga 25 juta rupee (sekitar Rp3,7 miliar sampai Rp4,7 miliaran). 

Jika dicermati, harga tersebut jauh lebih mahal bila dibandingkan dengan yang dijual di Indonesia dengan nilai Rp2,1 miliar hingga Rp2,6 miliar.