Bagikan:

JAKARTA - Menjadi salah satu pemain utama di segmen mobil listrik, BYD turut ambil bagian pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, dengan membawa tiga mobil listriknya yaitu Dolphin, Atto 3 hingga Seal. 

Menempati area seluas 1.505m2 di Hall D, JIExpo Kemayoran, BYD menjadi booth brand mobil terbesar pada IIMS 2024. Mengusung tema futuristik minimalis dengan sentuhan tanaman hijau sebagai bentuk ekspresi dari perusahaan teknologi yang ramah lingkungan. 

"Pada IIMS 2024 ini, BYD menghadirkan pengalaman yang lengkap dengan sarana informasi terkini dan fasilitas product knowledge yang mendalam. Melalui booth yang kami usung selama IIMS 2024, kami ingin mengekspresikan visi kami dalam mengembangkan teknologi ramah lingkungan di setiap sudutnya," kata Luther Panjaitan, Head of Marketing Communication PT BYD Motor Indonesia, dalam keterangan resminya, Sabtu, 24 Februari. 

Di momen ini, BYD memamerkan Blade Battery dan rangka e-platform 3.0., teknologi unggulan yang menjadikannya perusahaan produsen baterai terbesar di dunia. 

Terdapat juga standing LED touch screen dan moving screen untuk memudahkan konsumen dalam mengakses informasi lebih detail secara visual. 

Teknologi BYD/BYD

Tak ketinggalan, BYD juga memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk merasakan teknologi V2L (Vehicle to Load), fitur daya dua arah yang menyambungkan baterai besar dari kendaraan listrik, untuk memberi atau mengisi daya ke suatu alat elektronik lainnya langsung dari BYD Atto 3, lengkap dengan bean bags dan bantal-bantal yang nyaman untuk memberikan sensasi piknik dalam booth.

"Dari desain inovatif hingga teknologi canggih pada tiap unit display, BYD juga memastikan pengunjung merasakan kelengkapan pengetahuan produk, menciptakan pengalaman yang informatif dan memuaskan," tutupnya.