Sesuai Rencana, Suzuki eVX Meluncur Tahun 2025 dengan Jarak Tempuhnya 550 Km
Suzuki eVX konsep. (Dok. Suzuki Global)

Bagikan:

JAKARTA - Pada Januari 2023, Maruti Suzuki merilis eVX di Maruti Suzuki Pavilion at Auto Expo 2023. Mobil ini adalah SUV konsep serba listrik (EV) strategis global pertama Suzuki. Rencananya akan diperkenalkan ke pasar pada tahun 2025.

Selang beberapa bulan, mobil konsep ini kian menjadi bahan pembicaraan karena sering tertangkap kamera tengah melakukan pengujian dan kabar mengenai eVX akan segera diluncurkan semakin memanas.

9

Namun kabar terbaru dari Rahul Bharti, Direktur Eksekutif Maruti Suzuki, mengonfirmasi bahwa eVX, SUV listrik pertama Suzuki, akan meluncur pada tahun finansial 2025 dan juga akan diekspor ke berbagai negara.

"EV pertama kami, sebuah SUV, akan diluncurkan pada tahun finansial berikutnya (2025). Saat ini, fasilitas SMG di Hansalpur memiliki tiga pabrik A, B, dan C. Kini, untuk memproduksi EV, jalur produksi baru akan ditambahkan," ujar Rahul Bharti.

9

Meskipun belum ada angka pasti terkait jumlah unit yang akan diluncurkan, Bharti menegaskan bahwa mobil ini akan tetap menjadi SUV dengan spesifikasi tinggi.

"Ini akan menjadi SUV berkapasitas tinggi yang memiliki jangkauan 550 km dengan baterai 60 kWh," tambahnya.

Suzuki Maruti berencana untuk merakit mobil ini di fasilitas Hansalpur Suzuki Motor Gujarat (SMG), anak perusahaan Suzuki India yang beroperasi sejak 2017. Desain futuristik eVX dengan lekukan tajam dan lampu depan berpola 'Y' menciptakan tampilan gagah dari berbagai sudut.

eVX merupakan hasil kerja sama antara Suzuki dan Toyota. Sebagai bagian dari kemitraan ini, akan hadir pula versi listrik berbasis sama dari merek Toyota dengan nama SUV Urban Concept.

Terkait