Toyota Yaris Cross Terbaru Hadir di Pasar Eropa, Hanya Tawarkan Sistem Hybrid
Toyota Yaris Cross Hybrid 2023 (Dok. Toyota Europe)

Bagikan:

JAKARTA - Toyota umumkan versi peningkatan dari Yaris Cross untuk pasar Eropa, terdiri dari teknologi terbaru pada bagian kabin, perangkat keselamatan yang ditingkatkan, serta tersedia powertrain hybrid lebih bertenaga.

Dilansir dari Carscoops, Selasa, 21 November, SUV berukuran kompak tersebut tetap mempertahankan desain spek Eropa. Namun, pabrikan menambahkan warna Juniper Blue pada bagian palet. Untuk tipe Premiere Edition, dilengkapi dengan warna Urban Khaki serta satu set pelek 18 inci yang disegarkan.

Dihadirkan juga varian GR Sport dengan tampilan lebih sporty dari sebelumnya berkat beberapa perangkat dari divisi performa tinggi Toyota, Gazoo Racing.

5

Sementara itu, bagian interior juga ditingkatkan dengan dihadirkannya pilihan layar infotainmen lebih besar dengan 12,3 inci dan 10,4 inci tergantung pemilihan level trim. Sistem multimedia Toyota Smart Connect telah menerima penyempurnaan, kini mendukung pembaruan over-the-air dan konektivitas nirkabel Android Auto dan Apple CarPlay.

Sama seperti Yaris hatchback, Toyota Yaris Cross menerima fitur Smart Digital Key dengan kemampuan kendali jarak jauh tambahan. Selain itu, semua grade menampilkan pola jok yang diperbarui dan penutup panel instrumen bagian bawah yang lebih empuk.

Pabrikan asal Jepang tersebut juga melengkapi mobil tersebut dengan perlengkapan keselamatan standar, Toyota T-Mate, pada seluruh variannya. Itu terdiri dari beberapa sistem ADAS seperti Pre-Collision System, Acceleration Suppression, Proactive Driving Assist, Safe Exit Assist, dan Rear Seat Reminder System, dan Adaptive Cruise Control.

6

Berpindah ke sektor mesin, pabrikan hanya menyediakan opsi hybrid karena Toyota mengklaim bahwa teknologi hybrid pengisian daya mandiri adalah “faktor penentu nomor satu” bagi pembeli Yaris Cross, itulah sebabnya mereka tidak menawarkan versi ICE di Eropa. 

Yaris Cross menerima powertrain hybrid terbaru yang menggabungkan 1,5 liter naturally-aspirated dengan motor listrik, sehingga menghasilkan tenaga mencapai 130 dk dan torsi 185 Nm. Meskipun lebih bertenaga, merek tersebut tetap mempertahankan efisiensi bahan bakar antara 5,7 L/100 km hingga 6,8 L/100 km. Namun opsi powertrain hybrid lama juga tetap dijual dengan tenaga mencapai 114 dk dan torsi 141 Nm. 

Sayangnya, harga terbaru dari kendaraan tersebut belum diungkap. Namun, Toyota mengumumkan bahwa reservasi online untuk model ini akan dimulai pada akhir bulan dan informasi harga secara rinci akan diungkap saat menjelang peluncurannya ke pasar.