Bagikan:

JAKARTA - Sejak diperkenalkan untuk pertama kalinya pada 2001 lalu, Honda Mobilio menjadi solusi mobilitas bagi konsumen yang mementingkan kenyamanan dengan kapasitas kabin yang cukup besar.

Honda Mobilio generasi pertama diperkenalkan di Jepang pada 2001 yang dirancang sebagai kendaraan rekreasi. Sejak saat itu, Honda Mobilio menjadi kendaraan paling laris di Jepang sebelum dihentikan produksinya pada 2008 dan digantikan oleh Freed.

Selang berapa lama, generasi kedua dari mini MPV tersebut hadir pada September 2013 lalu, dengan mengambil basis dari Honda Brio dan dipasarkan di Indonesia pada awal 2014.

Setelah beberapa kali mendapatkan penyegaran model, saat ini Honda Mobilio hanya menyediakan varian tunggal, yakni tipe S sejak April 2022 lalu. Sudah berjalan hampir satu dekade, namun Mobilio belum mengganti model atau generasi.

Walaupun merupakan salah satu produk terlaku Honda selama beberapa tahun terakhir, namun beberapa waktu terakhir LMPV berkapasitas tujuh tempat duduk ini tidak ditampilkan dalam pameran apa pun. Terutama saat gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, mobil ini tidak menampakkan batang hidungnya di ICE BSD, Tangerang.

Yulian Karfili, selaku Communication Strategy Senior Manager PT Honda Prospect Motor (HPM), menanggapi hal tersebut dengan mengatakan bahwa pihaknya saat ini masih menyediakan unit Mobilio dan belum berencana untuk mengganti model.

"Hingga saat ini Honda Mobilio belum ada rencana untuk ganti model maupun generasi dalam waktu dekat ini. Honda Mobilio hingga saat ini kami fokuskan untuk pasar fleet," ujar Yulian saat dihubungi oleh VOI, Senin, 28 Agustus.

Saat ini, Honda Mobilio merupakan model andalan dari Honda yang difokuskan untuk membeli produk dalam jumlah banyak, seperti kendaraan armada operasional taksi maupun mobil kantor.

Namun, beberapa rivalnya yang berada di kelas LMPV telah menyegarkan modelnya, seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, serta All New Suzuki Ertiga. Terlebih lagi, Honda telah menghadirkan beberapa penyegaran model dari berbagai segmen seperti HR-V untuk segmen B-SUV dan BR-V dalam kelas LSUV.

Meskipun demikian, Honda Mobilio telah memberikan banyak kontribusi untuk pasar otomotif Indonesia, seperti memborong empat penghargaan, yakni "Car of the Year", "Best of The Best MPV", "Best Low MPV, dan "Otoneters Car Favorite" dalam debutnya pada 2014 lalu.