Mercedes-Benz E-Class 2024, Mobil Hybrid Ringan yang Dilengkapi Fitur TikTok
E-Class 2024. (Dok. Mercedes-Benz)

Bagikan:

JAKARTA - Mercedes-Benz secara resmi memperkenalkan E-Class 2024, dengan tampilan yang dinamis serta elegan dengan dilengkapi beberapa fitur futuristik dan menarik.

Bagaimana tidak menarik, bahkan mobilnya disematkan kamera yang mampu memfasilitasi keperluan video conference seperti Zoom. Dan tersedia juga video platform TikTok bagi pelanggan E-Class yang gemar membuat video.

Ada lima kamera yang disematkan dalam interior E-Class 2024 dilansir dari Motor1, Selasa, 25 April. Satu kamera untuk memantau pengemudi untuk selalu memperhatikan jalan, dua lensa kamera yang dapat membantu sistem pengemudi tingkat lanjut, lalu ada kamera gerakan di panel kontrol overhead adalah bagian dari fitur MBUX Interior Assistant.

Yang terakhir terdapat dua kamera RGB dengan satu kamera di dasbor dan satu kamera selfie ini yang buat video conference seperti Zoom dan bahkan membuat video TikTok di dalam mobil.

Selain itu, ada juga tampilan 3D yang menggunakan efek stereoskopik, ada Active Ambient Lighting, dan MBUX Superscreen yang terdiri dari layar lebar menyatu dengan tampilan tengah.

Untuk membantu pengemudi, Mercedes menyiapkan fitur E-Class berupa teknologi meningkatkan perintah suara. E-Class juga menggunakan sistem AI untuk mempelajari rutinitas pemilik mobil.

5
(Dok. Mercedes-Benz)

Mercedes menawarkan dua trim pada model E-Class, yakni E 350 dan E 450. Trim E 350 dibekali mesin 2,0 liter 4-silinder turbocharged dengan motor listrik kecil berteknologi mild-hybrid, yang dapat mengeluarkan daya 255 dk dan torsi 399 Nm dan tersedia penambahan 20 dk.

Untuk E 450, performa yang ditawarkan jauh lebih impresif. Dengan mesin Turbo I6 disertai sistem mild-hybrid, tenaganya bisa mencapai 375 dk dan torsi 500 Nm, serta menyediakan juga tambahan 20 dk.

Pihak pabrikan belum memberitahu perihal harga serta tanggal penjualan untuk E-Class 2024. Produksinya akan dimulai akhir tahun ini di pabrik Sindelfingen, Jerman dan Beijing, China.