Bagikan:

JAKARTA - Akun Instagram musisi I Gede Ari Astina alias Jerinx SID diblokir. Belakangan Jerinx kerap menyuarakan soal COVID-19, endorse artis, yang mengarah ke urusan konspirasi. 

Saat dicek di Instagram, tak ada lagi akun jrxsid. Sementara istri Jerinx lewat Insta Story menyebut akun suaminya itu terblokir.

“Di-banned,” katanya, Jumat, 2 Juli.

Beberapa jam sebelumnya dikutip ERA.id, Jerinx terpantau masih mengomentari akun kakak ipar aktor Iko Uwais, Stevi Item. Stevi menantang siapa yang berani menyebut adiknya yang positif COVID-19 sebagai endorse.

"Adik gw @iko.uwais lagi sakit, ada yang berani bilang ENDORSE?? Coba pengen tau aja," kata @stevi.item.

Jerinx pun membalas unggahan Stevi. Ia mengatakan ayah dan teman-temannya sempat 'dicovidkan', tapi mereka semua sembuh.

"Pada sembuh semua tuh tanpa harus unggah unggah foto, mereka juga gak ada yang mau dirawat di RS. Kenapa emangnya bang?" kata Jerinx.

Jerinx usai bebas murni dari Lapas Kerobokan, kembali jadi sorotan. Bunga Citra Lestari alias Unge yang jadi awal Jerinx SID menarik perhatian publik.

Gara-garanya postingan berita soal BCL yang terpapar COVID-19 usai dari Bali. Bagi Jerinx SID, suami Nora Alexandra, Unge mengkambinghitamkan Bali. Unge sudah memberikan penjelasan soal dirinya tak menyebut terkena COVID-19 usai pulang dari Bali. Tapi Jerinx tetap tak menerima penjelasan BCL. 

Setelahnya Jerinx kemudian menyinggung Bintang Emon hingga Tompi. Topiknya sama, mempersoalkan COVID-19.

Bukan cuma itu, Jerinx SID pernah menyinggung Najwa Shihab. Dia mempertanyakan ruang diskusi lewat dialog televisi yang dianggap Jerinx tak berimbang. 

Saya pernah kok jadi jurnalis. Saya tahu persis jika Jurnalisme itu harus netral. Sayangnya, sejak pandemi ini mbak @najwashihab TIDAK PERNAH SEKALIPUN mengundang narasumber yg TIDAK senarasi dengan narasi “resmi” para entitas global,”  kata Jerinx lewat Instagram jrxsid, Jumat, 25 Juni. 

Lewat unggahannya, Jerinx SID yang baru bebas dari Lapas Kerobokan karena kasus ujaran kebencian “IDI Kacung WHO” mendesak Najwa Shihab dan Narasi TV agar mewawancarai sejumlah pihak yang punya pandangan berbeda terkait pandemi COVID-19. 

Jerinx meminta agar Najwa Shihab menghadirkan sejumlah narasumber seperti mantan menteri kesehatan Siti Fadilah Supari dalam diskusi menyoal COVID-19. Tapi bila narasumber yang disebut Jerinx tak dihadirkan, Jerinx balik bertanya soal asumsi publik.

“Salahkan jika rakyat berasumsi bahwa kalian adalah media milik globalis?” katanya.