Bagikan:

JAKARTA - Menjadi salah satu negara dengan perkembangan film yang pesat, Prancis memiliki sejumlah acara untuk mendukung pergerakan industri di tengah pandemi. MyFrenchFilmFestival adalah jawaban Unifrance untuk menyelamatkan industri film di Prancis. Unifrance adalah organisasi yang menangani promosi film Prancis di luar negara tersebut.

MyFrenchFilmFestival adalah platform yang disediakan UniFrance di mana tersedia 70 film pendek gratis melalui Facebook dan YouTube. Seluruh konten ini tersedia hingga 27 April.

Layanan ini dilakukan untuk menyajikan hiburan bagi masyarakat Prancis yang sehari-harinya menyukai tontonan berupa film. Menurut survei, sebanyak 70 persen masyarakat menonton film di rumah setelah pandemi berlangsung karena merasa rindu dengan pergi ke bioskop.

Dilansir dari IndieWire, kehadiran platform ini disambut baik oleh masyarakat, terlihat dari jumlah views sebanyak 420 ribu yang diakumulasi dari tiga platform tersebut.

Tidak hanya menyediakan tontonan, Unifrance juga membawa beberapa film dari jadwal teater menjadi layanan streaming seperti Universal Pictures terhadap Trolls World Tour. Hal ini dilakukan agar mereka bisa menekan biaya marketing tetapi film tetap bisa dinikmati oleh masyarakat. Mereka memilih The Truth, film Prancis karya Hirokazu Koreeda yang dibintangi Catherine Deneuve, Juliette Binoche, Ethan Hawke, dan Ludivine Sagnier.

Sebelumnya, Binoche dijadwalkan terbang ke New York untuk membuka film The Truth lewat acara Unifrance, Rendez-vouz With French Cinema. Tetapi Unifrance membatalkan penerbangan tersebut dan memilih menyediakan video perkenalan dan percakapan dengan sutradara.

Bagi Prancis, film adalah perayaan terhadap satu budaya. Oleh sebab itu semua pihak termasuk pemerintah ikut turun tangan agar tidak ada yang dirugikan dalam hal ini. Mereka tidak mau melakukan pemecatan terhadap karyawan seperti yang dilakukan staf perfilman di Amerika Serikat. “Ada solidaritas di antara politisi dan budaya Prancis,” kata Daniela Elstner selaku direktur Unifrance.

Pemerintah juga bekerja sama dengan sejumlah pihak luar, salah satunya Netflix. Layanan streaming terbesar ini tidak membatalkan 20 film dan serial yang akan dirilis, seperti La terre et le sang dan The Eddy milik Damien Chazelle. Netflix juga mendonasikan 1 juta dolar Amerika Serikat (AS) untuk membayar artis Prancis dan staf yang terkena imbas pandemi COVID-19 ini.

“Sistem yang berbeda di Prancis membuat dukungan menjadi memungkinkan di Prancis. Pemerintah selalu siap untuk itu (dukungan),” ujar Elstner.

Namun, mereka tidak menampik banyak distributor yang memilih menunggu kembalinya bioskop untuk merilis film. Unifrance menghargai keputusan tersebut. Selebihnya, mereka tetap mendukung orang-orang yang terkena efek pandemi agar kebutuhan hidup mereka tetap terpenuhi.

Sementara itu, MyFrenchFilmFestival menyediakan berbagai film pendek gratis dengan 10 terjemahan bahasa yang bisa ditonton lewat YouTube hingga 27 April mendatang.