Bagikan:

JAKARTA - Penulis biografi Kerajaan Inggris, Ingrid Seward membeberakan rencana pasangan Pangeran Wiliam dan Kate Midleton bersama anak-anak mereka di tahun 2025. Dilansir dari People, Ingris menuturkan kalau Kate dan William akan fokus membahagiakan ketiga anak mereka, Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangerang Louis.

Bukan tanpa alasan, pasalnya selama tahun 2024 kemarin ketiga anak mereka harus menghadapi kenyataan ibu dan kakeknya, Raja Charles terserang kanker.

"Kate ingin sedikit memanjakan mereka, karena sangat menakutkan bagi anak-anak ketika orang tua mereka sakit parah," ujar Ingrid Seward.

"Jadi saya pikir mereka akan mendapatkan beberapa hadiah di tahun ini," sambungnya.

Kate dan William berencana mengajak ketiga anak mereka untuk bermain ski selama liburan Paskah.

"Mungkin akan mengajak anak-anak bermain ski selama liburan Paskah dan mungkin akan merencanakan liburan musim panas yang besar," ucap Ingrid.

"Karena jauh yang kami ketahui mereka tidak pergi ke mana pun tahun lalu," tuturnya.

Sebagai informasi, tahun lalu Kate Middleton dan Raja Charles didiagnosis menderita kanker. Namun tidak dijelaskan secara detail terkait jenis dan stadiumnya.

Kate Middleton sudah menyelesaikan rangkaian pemulihan dan diumumkan sejak 9 September 2024 kemarin.