Bagikan:

YOGYAKARTA – Ketenaran anabul Presiden Indonesia ke-8, dibahas publik. Kucing Bobby Kertanegara milik Prabowo Subianto ini, naik stroller saat pindahan dari kediaman bapak presiden Jalan Kertanegara ke Istana Negara. Di samping stroller untuk memindahkan anabul dari satu tempat ke tempat lain, pecinta anabul juga memakai carrier bag. Lantas, mana yang lebih nyaman untuk kucing antara stroller atau carrier bag? Ini pertimbangannya.

1. Jenis dan lamanya perjalanan

Memindahkan kucing dari satu tempat ke tempat lain, tentu membutuhkan pertimbangan dengan apa membawa anabul kesayangan. Kalau menggunakan stroller atau kereta dorong, disarankan dipakai untuk perjalanan darat dan menggunakan kendaraan pribadi serta perjalanan yang panjang. Untuk perjalanan singkat yang sedikit “menegangkan” lebih baik menggunakan carrier bag. Misalnya saat mengajak anabul “terbang” naik pesawat. Dengan tas jinjing ini, anabul minim mengalami stres dan bisa diletakkan di bawah jok.

pertimbangan mana yang lebih nyaman untuk kucing, stroller atau carrier bag?
Ilustrasi pertimbangan mana yang lebih nyaman untuk kucing, stroller atau carrier bag? (Instagram/@bobbykertanegara)

2. Kegunaan dan manfaat

Kereta dorong memungkinkan kucing mengamati lingkungan sekitar dengan nyaman selama berjalan-jalan. Anabul bisa menghidup udara segar dan menjadi petualangan mengasyikkan bagi mereka. Kalau carrier bag, bisa dijadikan tempat tertutup yang aman membawa kucing berpindah dari satu tempat ke tempat lain. Ini biasanya dipakai untuk perjalanan atau kunjungan ke dokter hewan yang lebih baik dipakai untuk perjalanan singkat. Tas ini menyediakan tempat tertutup yang aman yang membantu mengurangi stres selama kunjungan dokter hewan atau perjalanan singkat. Ideal untuk situasi yang memerlukan pengendalian dan penahanan cepat.

3. Fitur dan konstruksi

Stroller untuk hewan peliharaan, khususnya kucing atau anjing kecil, biasanya dirancang dengan mempertimbangkan keterbukaan. Disediakan kasa-kasa untuk ditutup tetapi tetap memastikan ventilasi baik serta tidak menghalangi pandangan. Interior juga didesain lebih luas sehingga memungkinkan kucing bergerak dengan nyaman. Berbeda dengan carrier bag, yang tertutup sepenuhnya dan hanya diberi sedikit “jendela” untuk ventilasi dan pandangan. Beberapa desain carrier bag untuk hewan peliharaan kesayangan disetujui maskapai penerbangan untuk diletakkan di bawah kursi penumpang.

Carrier bag memprioritaskan “penahanan” dan kekompakan. Makanya didesain sepenuhnya tertutup dan menyediakan ruang pas untuk kucing merasa nyaman serta aman.

4. Kenyamanan dan aksesibilitas

Stroller memiliki desain tempat tidur yang nyaman untuk kucing. Bahkan ada tempat menyimpan makanan, mainan, dan camilan. Artinya, stroller memang lebih nyaman daripada carrier bag. Tetapi sekali lagi, pertimbangkan soal jenis dan lamanya perjalanan membawa kucing untuk memilih mana yang nyaman buat mereka.

5. Keamanan dan pengawasan

Dua-duanya, baik stroller atau carrier bag, didesain aman dan terjangkau dalam pengawasan. Karena kucing sangat lincah, memastikan keselamatan anabul dan mencegah mereka melarikan diri karena takut atau tertekan, juga perlu dijadikan pertimbangan dalam memilih mana yang akan dipakai. Melansir Silver Circle Pets, Selasa, 22 Oktober, stroller sebenarnya menyediakan tingkat kendali yang lebih tinggi terutama di lingkungan yang ramai atau tidak dikenal. Tetapi kalau lebih memilih carrier bag, pastikan betul soal ketersediaan jaring ventilasi, gesper pengaman, basis yang kokoh, dan kepribadian kucing kesayangan Anda.