YOGYAKARTA – Tanaman magnolia termasuk tanaman perdu yang bisa tumbuh setinggi 60 meter. Paling populer di Indonesia, spesies Magnolia champaca atau dikenal dengan bunga cempaka. Bunga dengan kelopak melingkar dan beraroma harum ini, juga dianggap sebagai tanaman perdu klasik yang melambangkan bagian Selatan garis khatulistiwa. Tertarik menanamnya? Ini jenis tanaman magnolia yang bisa jadi tanaman hias di rumah.
1. Southern Magnolia
Memiliki nama ilmiah Magnolia Grandiflora, di Indonesia dikenal dengan sebutan keliun atau keliyun. Tidak seperti cempaka yang kelopaknya tersusun berlapis, bunga jenis tanaman magnolia keliyun ini tersusun spiral. Uniknya, bunganya seperti “dirancang” untuk diserbuki kumbang, bukan lebah.
2. Cempaka putih atau kantil
Bunga kantil yang memiliki aroma wangi saat mekar ini, bernama ilmiah Magnolia x alba dari genus Magnolia, masih satu famili dengan bunga cempaka atau ceplok kacapiring. Pohon tumbuhan ini bisa tinggi dan daunnya meneduhkan. Secara botani, bunga kantil adalah hibrida atau hasil persilangan antara Magnolia champaca dan Magnolia montana. Biasanya dipakai untuk hiasan ronce, sesajen, atau diletakkan di daun telinga pengantin di Jawa.
BACA JUGA:
3. Tanaman pohon lili
Lili bukan hanya tanaman bakung, tetapi ada tanaman pohon lili yang dikenal sebagai Yulan Magnolia dengan nama ilmiah Magnolia denudata. Tanaman ini dibudidayakan di taman kuil Buddhis Tiongkok sejak tahun 600 Masehi. Jenis pohonnya agak rendah mencapai tinggi 9 meter. Daunnya oval berwarna hijau terang, kulit kayu abu-abu gelap, dan bunganya putih. Yang bikin tanaman ini unik dan menawan, aromanya seperti jeruk lemon.
4. Cempaka mulia
Cempaka mulia memiliki nama ilmiah Magnolia figo dengan bunga warna putih. Sekilas aroma bunganya seperti pisang. Tinggi pohonnya bisa mencapai 3-4 meter dengan bunga warna putih krem. Daunnya bertekstur seperti lilin. Jenis tanaman magnolia ini, bisa tumbuh di tanah asam dan basa dengan sangat baik.
5. Magnolia Saucer
Magnolia saucer adalah persilangan antara Mangolia Lily dan Magnolia Yulan dengan karakter pohon perdu tinggi yang memiliki banyak batang. Melansir The spruce Garden, Senin, 16 September, bunganya warna putih dan bagian dalamnya merah. Tanaman magnolia jenis ini, bisa tumbuh pada kawasan dengan sinar matahari penuh hingga teduh sebagian.
Itulah kelima jenis tanaman magnolia yang bisa dijadikan tanaman peneduh yang berbunga wangi. Tertarik menanamnya di rumah?