Bagikan:

JAKARTA - Tak bisa dimungkiri bahwa kehidupan setelah menikah itu berbeda dari masa lajang atau sebatas pacaran. Anda akan lebih sibuk dengan kehidupan rumah tangga, pekerjaan, dan urusan anak. 

Meski makin sibuk, jangan lupa untuk menyempatkan diri untuk me time. Menurut psikolog Sherrie Bourg Carter, me time memiliki beberapa manfaat seperti menjernihkan pikiran, mengurangi stres, membiarkan otak beristirahat, merevitalisasi tubuh, serta meningkatkan Untuk itu, selalu sempatkan waktu untuk me time di sela-sela kesibukan, ya.

Manfaatnya juga banyak untuk diri sendiri dan pastinya akan berpengaruh pada keluarga Anda. Ketika Anda bahagia, maka saat berada di rumah Anda pun bisa menyebarkan aura positif ke seluruh anggota keluarga. Buat yang sudah menikah, berikut ide me time seru untuk dipraktikkan! 

Kumpul bersama teman

Setelah menikah, banyak wanita merasa kurang punya waktu bersenang-senang bersama teman. Bisa juga karena sama-sama sibuk sampai susah cari waktu. Makanya, ide me time paling seru adalah kumpul bersama teman terdekat. Bisa kumpul di rumah salah satu teman, hangout ke kafe, coba restoran baru, atau sekadar jalan-jalan di mall. 

Mengerjakan hal-hal yang disukai

Coba tanyakan pada diri sendiri, apa yang buat Anda merasa senang dan apa kegiatan yang bisa ampuh mengusir kejenuhan? Misalnya, marathon K-drama, membaca buku berjam-jam di tempat sepi, olahraga, merawat tubuh, jalan-jalan sore di taman, pijat seluruh tubuh, nyalon, dan sebagainya. Apapun yang Anda suka bisa jadi ide me time

Santai di rumah tanpa pekerjaan rumah

Ada kalanya Anda ingin me time tapi juga sedang mager untuk bepergian. Nah, me time juga bisa dilakukan dari rumah saja yaitu bersantai seharian tanpa memikirkan urusan rumah, termasuk cucian baju menumpuk, piring kotor, masak, dan bersih-bersih. 

Saat sedang me time, abaikan semua tugas rumah tangga dan fokuslah untuk menikmati waktu luang. Anda bebas bangun siang, pesan makanan dari luar, dan berleha-leha seharian. 

Liburan bersama teman

Sering bikin jadwal liburan bersama keluarga? Sesekali Anda juga bisa liburan bersama teman-teman. Di momen ini bisa Anda manfaatkan untuk kembali jadi diri sendiri dan bersenang-senang dengan cara sendiri, tanpa embel-embel seorang istri atau seorang ibu.