Bagikan:

YOGYAKARTA - Minum kopi tanpa gula memberikan manfaat tersendiri bagi kesehatan tubuh. Selain rasanya yang lebih nendang dan bikin melek, seduhan kopi ini juga mampu menjaga kadar gula darah agar tidak naik. Lantas kapan sebaiknya minum kopi tanpa gula?

Setiap orang punya pilihan waktu minum kopi yang berbeda-beda, entah diteguk waktu pagi, siang, maupun malam hari. Ada orang yang punya kebiasaan menyeruput kopi sebelum mulai beraktivitas. Ada pula yang lebih suka minum kopi di malam hari. 

Mungkin saat ini Anda baru akan mulai mencoba kebiasaan minum kopi tanpa gula. Jika mempertimbangkan mekanisme tubuh, ada waktu-waktu tertentu yang disarankan untuk meneguk kopi yang dibuat tanpa pakai tambahan gula. 

Kapan Sebaiknya Minum Kopi Tanpa Gula?

Waktu terbaik yang disarankan untuk minum kopi tanpa gula adalah di rentang pukul 09.30 hingga 11.00 pagi hari. Minum kopi di jam-jam tersebut dapat membantu tubuh lebih berenergi dan tidak mengganggu kualitas tidur saat malam harinya. 

Terkadang minum kopi terlalu pagi hari bisa membuat tubuh justru merasa ngantuk di siang harinya. Sementara minum kopi terlalu siang bisa menurunkan kualitas tidur ketika malam hari waktu beristirahat. Jadi sebaiknya minum kopi tanpa gula dilakukan di antara jam 09.30 hingga 11.00 pagi menjelang siang. 

Mengapa dianjurkan minum kopi pada jam tersebut? Jam-jam tersebut merupakan waktu ketika kadar kortisol di dalam tubuh menurun. Kadar kortisol merupakan hormon stres yang diproduksi oleh tubuh di pagi hari. Hormon ini membuat tubuh menjadi lebih waspada dan berenergi untuk menjalani aktivitas. 

Tingkat kortisol dalam tubuh biasanya meningkat pada pukul 07.00 hingga 08.00 pagi. Kadar kortisol terus menurun hingga mencapai titik terendah di malam hari saat Anda tidur. Selain merespons bahaya, hormon kortisol juga berperan dalam membantu jam biologis tubuh atau ritme sirkadian yang mengatur siklus tidur dan bangun. 

Ketika Anda minum kopi pada pagi hari, khususnya antara pukul 07.00 dan 08.00, kadar kortisol akan semakin meningkat. Kondisi ini dapat menyebabkan efek samping seperti kecemasan, kegelisahan, atau mudah marah. Sementara itu, minum kopi tanpa gula setelah pukul 14.00 siang dapat menyebabkan penurunan energi yang cepat dan kesulitan tidur atau tidur tidak nyenyak di malam hari.

Manfaat Minum Kopi Tanpa Gula

Sebagian orang mungkin tidak terbiasa minum kopi tanpa gula atau tambahan bahan lainnya seperti susu dan krimer. Padahal seduhan kopi seperti ini justru memberikan beragam manfaat bagi kesehatan tubuh. 

Berikut ini sejumlah manfaat minum kopi tanpa gula yang perlu Anda ketahui:

  • Bisa membantu menyeimbangkan kadar gula darah untuk menurunkan risiko penyakit diabetes tipe 2 
  • Meningkatkan energi tubuh dan menghindarkan dari rasa lemas atau lelah 
  • Meningkatkan kinerja dan kesehatan otak dan menurunkan masalah otak seperti Parkinson dan Alzheimer 
  • Menurunkan risiko depresi 
  • Membantu mengurangi lemak tubuh untuk mendukung penurunan berat badan 
  • Mendukung kesehatan liver atau hati, serta melindungi dari beberapa penyakit seperti sirosis hati 
  • Dapat melindungi tubuh dari radikan bebas, sehingga bisa menurunkan risiko kematian dini
  • Mendukung kesehatan jantung dan mengurangi risiko penyakit jantung  
  • Meningkatkan kemampuan atletik dan energi, khususnya jika diminum sebelum berolahraga

Demikianlah waktu terbaik untuk minum kopi tanpa gula yang bisa Anda terapkan. Dengan memahami kapan sebaiknya minum kopi tanpa gula, Anda bisa memperoleh manfaat yang lebih signifikan dari kopi yang diminum. Baca juga efek berhenti minum kopi sebulan

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI. Kami menghadirkan info terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.