Bagikan:

JAKARTA - Sandra Dewi mulai merasakan efek atas kasus korupsi yang menyeret nama suaminya, Harvey Moeis, di mana ia mengatakan kalau kasus ini menghambat aktivitas sehari-harinya.

Hal ini disampaikan oleh kuasa hukum Harvey Moeis, Harris Arthur Hedar yang menuturkan kalau konsentrasi Sandra Dewi mulai terpecah karena statusnya sebagai saksi di Kasus ini.

Pasalnya Sandra Dewi harus ikut diperiksa oleh pihak Kejaksaan Agung untuk dimintai keterangan. Sandra Dewi sendiri sudah dua kali menjalani pemeriksaan oleh pihak Kejagung.

"Kasus ini menghambat aktivitas beliau, pasti konsentrasi beliau terpecahkan," kata Harris Arthur Hedar di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis, 16 Mei.

Efek lain dari kasus ini ialah Sandra Dewi jadi tidak bebas dalam beraktivitas yang akhirnya ia memilih untuk tidak mengambil pekerjaan lebih dulu.

"Saat ini belum beraktivitas apapun," kata Harris Arthur.

Karena pilihan untuk tidak mengambil pekerjaan terlebih dahulu, Harris menduga kalau Sandra Dewi tentunya mengalami kerugian.

"Saya nggak pernah nanya total kerugian, tapi pasti rugilah, beliau kan berhenti beraktivitas, pasti rugi dong," papar Harris Arthur.

Tak bisa dipungkiri juga oleh Harris kalau Sandra Dewi sempat terpuruk karena kasus suaminya ini. Namun untungnya hal ini bisa diatasi dengan baik oleh ibu dari dua orang anak ini.

"Awalnya down, pastilah. Tapi saya liat agak membaik sekarang," ujar Harris Arthur.