Bagikan:

YOGYAKARTA - Chronograph merupakan fitur menarik dalam jam tangan. Namun tidak semua jam tangan dibekali dengan fitur ini. Bagi penggemar arloji, istilah chronograph mungkin sudah tidak asing. Namun masih banyak yang belum mengenal jam tangan chronograph dan fungsinya. 

Produk-produk jam tangan keluaran terkini sudah banyak yang menggunakan fitur chronograph. Jam tangan yang dilengkapi fitur ini memang tampak lebih keren, mewah, dan sporty. Jam tangan ini dirancang dengan detail desain yang rumit, namun justru bagian inilah daya tariknya. 

Banyak orang menyukai jam tangan chronograph karena tampilannya yang stylish dan adanya fitur menarik. Bagi Anda yang sedang mencari referensi arloji, maka perlu mengenal jam tangan chronograph dan sejumlah kelebihannya. 

Apa Itu Jam Tangan Chronograph?

Chronograph merupakan fitur atau sistem yang disematkan pada jam tangan. Fitur ini berfungsi dalam mencatat atau mengukur jumlah waktu yang sudah berlalu. Istilah chronograph diambil dari kata bahasa Yunani kuno yaitu “chronos” yang berarti waktu dan “graph” artinya alat pencatat. 

Jadi jam tangan chronograph termasuk arloji yang menyediakan fitur pencatatan atau pengukuran waktu. Bisa dibilang bahwa istilah chronograph sama seperti penamaan stopwatch. Jadi jam tangan yang memiliki fitur chronograph dapat menjalankan fungsi seperti stopwatch. 

Fungsi Jam Tangan Chronograph

Seperti yang sudah disinggung di atas, jam tangan chronograph memiliki fungsi layaknya stopwatch. Fitur chronograp disediakan untuk memungkinkan pencatatan waktu yang telah berlalu. Sama seperti pemakaian stopwatch, pengguna bisa menghentikan sementara penghitungan waktu dan melanjutkannya lagi tanpa harus reset ke waktu awal.  

Sejarah Jam Tangah Chronograph

Konsep jam tangan chronograph dicetuskan pertama kali oleh watchmaker bernama Louis Moinet pada tahun 1816. Ia menciptakan chronograph pertama dalam bentuk jam saku. Kemudian istilah "chronograph" baru diadopsi oleh watchmaker Perancis bernama Nicolas Rieussec pada tahun 1921.

Nicolas Rieussec menggunakan istilah chronograph untuk menyebut alat pencatat waktu yang ia ciptakan, yakni berupa jam meja. Pada waktu itu, chronograph banyak digunakan untuk merekam durasi waktu pada perlombaan balap kuda. 

Penggunaan chronograph pada jam tangan dimulai pada tahun 1813 dengan hadirnya jam tangan Longines monopusher. Kemudian pada tahun 1915, Breitling mengembangkan jam tangan chronograph dengan dua pusher. Kedua jenis jam tersebut menggunakan mesin manual winding chronograph.

Pada tahun 1969, di Swiss diadakan perlombaan pengembangan mesin automatic chronograph pertama di dunia yang melibatkan Zenith dan konsorsium Chronomatic (Project99) yang terdiri dari merek Heuer, Buren, Dubois Dépraz, dan Breitling. 

Ketika merek-merek tersebut bersaing untuk menciptakan dan memamerkan prototipe mesin jam tangan automatic chronograph pertama di dunia, brand Jepang Seiko diam-diam merilis jam tangan automatic chronograph melalui Speedtimer 6139. Sejarah mencatat bahwa jam tangan automatic chronograph pertama yang dirilis ke pasaran adalah merek Seiko.

Ciri-Ciri Jam Tangan Chronograph

Bentuk atau tampilan jam tangan mudah dikenali dan dibedakan dari jenis jam tangan lainnya. Salah satu ciri khas utama dari jam chronograph adalah keberadaan 2 atau 3 subdial, bahkan ada yang memiliki 4 subdial. 

Satu subdial umumnya digunakan untuk menunjukkan menit yang sudah berlalu (chronograph minutes hand). Subdial lainnya biasanya menampilkan jam yang telah berlalu (chronograph hours hand) saat fungsi chronograph diaktifkan. 

Pada jam tangan non-chronograph umumnya, jarum detik adalah jarum panjang pada dial utama. Namun pada jam chronograph, jarum detik panjang adalah jarum detik chronograph. Saat chronograph tidak aktif, jarum ini akan tetap diam di posisi angka 12 dan baru akan bergerak saat chronograph diaktifkan melalui pusher.

Kelebihan Jam Tangan Chronograph

Setelah memahami konsep chronograph, mungkin ada yang penasaran mengenai kelebihan apa yang dimiliki oleh jam dengan fitur ini. Apa manfaatnya memiliki jam tangan yang dilengkapi dengan chronograph?

Setidaknya ada dua keunggulan utama dari jam chronograph. Dari sisi fungsional jam chronograph sangat bermanfaat untuk aktivitas sehari-hari yang membutuhkan penghitungan durasi waktu, seperti bagi atlet, pilot, dokter, tentara, dan profesi lainnya. 

Jam tangan ini juga berguna meskipun Anda tidak membutuhkannya untuk pekerjaan tertentu yang memperhatikan pergerakan waktu seperti di atas. Fitur chronograph juga dapat berguna dalam aktivitas sehari-hari seperti memasak, olahraga, dan sebagainya.

Selain itu, kelebihan lain dari jam chronograph terletak pada desainnya. Dengan adanya beberapa subdial dan tombol tambahan, detail pada jam chronograph menjadi lebih eksklusif dan futuristik. Bentuknya yang umumnya lebih tebal juga memberikan kesan maskulin dan sporty ketika dipakai. 

Demikianlah ulasan mengenal jam tangan chronograph yang memiliki fitur berbeda dari jam tangan biasa. Jam tangan jenis ini diminati oleh banyak orang karena menawarkan fitur menarik dan tampilan desain yang mewah serta sporty. Baca juga beda jam tangan Automatic dan Quartz.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI. Kami menghadirkan info terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.